Lampung Tengah, Lampungvisual.com-Wakil Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyo Soemarto S,Sos meminta perusahaan untuk menjalin silahturrahmi serta komunikasi yang baik dengan Pemerintah Daerah kabupaten Lampung Tengah. Hal ini di maksudkan sebagai pengawasan serta perlindungan kepada masyarakat di Lampung Tengah jika kedepan timbul permasalahan antara masyarakat dengan perusahaan sehingga pemerintah daerah dapat segera mengambil langkah untuk mengatasinya.
Hal ini di sampaikan oleh wakil Bupati Lampung Tengah, Loekman Djoyosoemarto S. Sos saat melakukan kunjungan kerjanya bersama beberapa orang kepala skpd dan juga staaf ahli kabupaten lampung tengah di perusahaan Gunung Madu Plantations (PT GMP) di kecamatan terusan nunyai lampung tengah Selasa, 25 April 2017.
Dalam kunjungannya di salah satu perusahan gula putih di Lampung Tengah tersebut wakil bupati lampung tengah Loekman Djoyosoemarto yang di dampingi oleh staff ahli bupati Lampung Tengah, Hasan Basri dan A .Sofyan Plt .Kepala Dinas Tenaga Kerja Joni Syarief Plt Kepala Badan Lingkungan Hidup Genta Suri Muda A Sofyan serta Kadis Kominfo Lampung Tengah H. Sarjito dan di terima oleh beberapa orang staff dari perusahaan PT GMP di karenakan pimpinan perusahaan sedang ada di Jakarta
Wakil Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyo Soemarto, S.Sos menjelaskan, bahwa tujuannya datang ke perusahaan adalah hanya untuk silahturrahmi dan juga menjalin komunikasi dengan pihak perusahaan di Lampung Tengah.”karena sebagai pemimpin di Lampung Tengah berkewajiban melindungi semua komponen di wilayah Lampung Tengah serta melakukan monitor kondisi yang ada di lapangan,”jelas Loekman.
Pada kesempatan tersebut wakil bupati juga meminta kepada pihak perusahaan untuk selalu berkomunikasi dengan pemerintah daerah mengenai tenaga kerja penyaluran corporate sosial responbility (CSR)nya dengan baik dan juga membantu pemerintah dalam menangani dan mencegah peredaran narkoba di wilayah sekitarnya.
“Terlebih lagi di lingkungan perusahaan serta meminta bantuan kepada perusahaan untuk membantu pemerintah daerah khususnya badan lingkungan hidup dalam hal pembuatan bak sampah yang akan di tempatkan disekitar bandar jaya juga di daerah lainnya di lampung tengah,” tutur Loekman.
Terkait adanya kunjungan dari wakil bupati lampung tengah beserta rombongan ke PT. GMP Dwi Witrianto kepala departement even resosis, mengucapkan terima kasih dan merasa terhormat kunjungan tersebut. “Meskipun hanya sebentar namun banyak manfaat yang di peroleh baik bagi perusahaan serta pemerintah daerah,” bebernya.
Ia menambahkan, point point yang dibahas dalam pertemuan tersebut diantaranya sosialisasi serta pengawasan peraturan yang ada di dinas tenaga kerja dan permintaan badan lingkungan hidup itu merupakan prioritas dari perusahaan ia mengharapkan komunikasi antara perusahaan dengan pemerintah daerah lampung tengah terus terjalin di segala bidang.”PT. GMP siap membantu pemda Lampung Tengah untuk pembuatan bak sampah sebagaimana yang di minta oleh Badan Lingkungan Hidup Lampung Tengah,”tuntasnya.(iswan)