Sampaikan Pesan Kamtibmas, Kapolres Lampuara jadi Khotib Shalat Jum’at

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com-

Upaya untuk menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Lampung Utara, terus dilakukan Kapolres Lampung Utara (Lampura) AKBP Eka Mulyana, S.I.K dengan memanfaatkan momentum pelaksanaan shalat Jumat di Masjid Al Mutaqin, di Jln. Tjukoel Soebroto, Kelapa Tujuh dengan menjadi Khotib.Jumat (12/4/2018).

Dalam Khutbahnya, Kapolres menguraikan jika berita bohong (hoak) dibuat untuk tujuan jahat, yang berakibat melemahkan berbagai aktifitas dan mewujudkan harapan musuh untuk memberikan kemudlorotan dan mengganggu kemaslahatan kaum muslimin.

Karenanya syari’at Islam memberikan pengarahan yang jelas untuk menjaga masyarakat dan melindungi dari isu serta tersiarnya berita dusta dan memerintahkan kepada kita untuk menjaga lisan dan menahan pena-pena kita agar tidak menulis dan menyatakan perkara yang tidak ada buktinya.

“Penyebar berita hoak walaupun bukan dia yang membuat, dia hanya menyebarkan saja, tetaplah diancam sebagai pendusta,” kata Kapolres.

Menurut Kapolres, ciri-ciri hoak menurut Dewan Pers, diantaranya mengakibatkan kecemasan, kebencian, dan permusuhan, kemudian berita tidak jelas, serta bermuatan fantisme atas nama ideologi, judul dan pengantarnya provokatif, memberikan penghukuman serta menyembunyikan fakta dan data.

“Beberapa jenis hoak diantaranya, berita bohong yang dibuat sengaja dengan tujuan menipu orang dengan beritanya. Lalu judul heboh namun berbeda dengan isi berita dan berita benar, namun dalam konteks menyesatkan,” ujarnya.

Sebagai umat muslim, lanjutnya, ada beberapa sikap yang wajib dimiliki dalam menghadapi berita hoak, yakni hati-hati dalam menerima berita serta jangan asal menyebarkannya.

“Selanjutnya, doakan kebaikan bagi yang terfitnah, serta belum tentu kita lebih baik darinya. Marilah kita menerapkan 3 IS, Istiqomah, Istikharah, dan Istighfar dalam rangka mengatasi berita hoak dan upaya menangkal paham radikalisme,” terang Kapolres.

Dalam kesempatan itu, Kapolres dalam khutbahnya mengajak masyarakat agar waspada terhadap munculnya konflik Pilkada, mengingat saat ini Lampung Utara menjadi salah satu dari 171 daerah di Indonesia yang ikut dalam Pilkada serentak 2018.

“Marilah kita waspada terhadap berita hoak dan terjadinya konflik Pilkada. Mari kita merapatkan diri dengan para ulama, umaro serta berbagai tokoh untuk mendapatkan tabayyun, menyelamatkan umat dan NKRI, khususnya masa depan generasi putra-putri kita,” tutup Kapolres Lampung Utara AKBP Eka Mulyana, S.I.K.

Rls: hms Polres

Editor:  Andrian folta

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *