Blora, lampungvisual.com- Mimpi Suwito (66), warga RT 01/RW 01, Dukuh Jurangjero, Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo, yang sempat pudar, tiba-tiba menggeliat lagi. Betapa tidak, rencana awal rumahnya yang masuk kategori tidak layak huni tidak termasuk daftar yang akan direhab TNI jajaran Kodim 0721/Blora melalui TMMD Reguler, mendadak diumumkan rumahnya akan ikut direhab.
Hal itu menyusul kedatangan Wakil Bupati Blora, H.Arief Rohman M.Si di Desa Jurangjero, atas nama Baaznas Kabupaten Blora yang akan menyumbang rehab rumah 4 warga Desa Jurangjero. Satu diantaranya adalah rumah Suwito. ”Mimpi saya yang sudah lama ingin mempunyai rumah layak huni akhirnya terwujud,” ungkap Suwito kepada Tim Pendim Blora.
Sebagaimana diketahui, berkat sumbangan Baznas Blora berkenaan pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora di Desa Jurangjero, ada tambahan 4 rumah warga yang akan direhab. Dengan tambahan itu, total rumah warga Jurangjero yang akan direhab TNI bersama warga ada 7 rumah.
Serda Suwarno, Babinsa Jurangjero yang melakukan pengecekan kondisi rumah Suwito menyatakan,