Pemasangan dilakukan di sejumlah tempat yang dapat mudah terbaca oleh masyarakat sehingga dapat dipahami dan dilaksanakan masyarakat dalam mendukung pemerintah penanganan dan pencegahan virus yang telah menjadi pademi tersebut.
Kabag Ops Polres Tanggamus Kompol Bunyamin, SH. MH mengungkapkan, pemasangan dan penyebaran informasi maklumat Kapolri tersebut dibuat melalui pemasangan banner, print out serta penyebaran melalui seluruh kecamatan dan kepala pekon di Kabupaten Tanggamus.