Petugas Tertibkan Kendaraan Parkir di Tugu payan Mas Lampura

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com-

Polres Lampung Utara Warning pemilik kendaraan roda empat di seputaran Tugu payan mas yang saat ini selalu ramai pengunjung Setiap akhir pekan.

Pasalnya pemilik kendaraan roda empat terkadang parkir sembarangan hingga menggangu arus lalu lintas

Berdasarkan pentauan. Sabtu (14/4/2018) sekira pukul 21.30 kendaraan roda empat nampak terparkir sembarangan, mengakibatkan arus lalu lintas menjadi macet.

“Untuk hari ini kita lakukan tindakan persuasif jangan sampai diulangi, kalau terus membandel akan kita berikan tindakan tegas dengan menderek langsung kendaraan tersebut,” kata Waka polres Lampura, Kompol Suparman.

Baca Juga:  Kodim 0412/LU laksanakan Vaksinasi Gratis

Nampak aktifitas jajaran polres merapikan kendaraan yang terparkir menutupi badan jalan itu yang langsung dipimpin oleh Waka Polres dan Kabag ren menghalau para pengendara untuk memarkirkan kendaraan agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

“Ini merupakan giat rutin, salah satu upaya kita untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kedepan akan kita pasang rambu-rambu atau lainnya agar masyarakat dapat tertib berlalu lintas,” kata dia

Baca Juga:  Songsong HUT RI ke 78, PKS Lampura akan gelar berbagai perlombaan tradisional

Selain itu juga, kendaraan roda empat gabungan Polri dan TNI sedang melakukan patroli dalam upaya menjaga serta mengamankan wilayah disekitar Kotabumi.

” Ya itu gabungan brimob, polres dan Dandim untuk memantau situasi didaerah rawan, pengendara yang ugal-ugalan, serta lainnya. Demi menciptakan kondusifitas dibumi ragam tunas Lampung,” pungkasnya

Laporan : Volta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.