Khusyu dalam Beribadah Anggota Satgas Laksanakan Shalat Jumat Bersama War

JAWA TIMUR

Tulungagung, lampungvisual.com-

Beribadah merupakan salah satu kewajiban bagi umat manusia. Tak pandang agama Islam, Kristen, Hiindu bahkan Budha. Karena beribadah merupakan salah satu bentuk komunikasi antara manusia dengan Penciptanya.

Meskipun hari ini, Jumat (3/7/20) dan wabah Covid-19 masih bergentayangan di muka bumi, namun tak membuat manusia terlena dengan keadaan yang tengah dialaminya. Mereka tetap memiliki niat baik dalam pendekatan diri kepada Tuhannya.

Seperti halnya yang dilaksanakan di lokasi TMMD di Desa Ngepoh, Kecamatan Tanggunggunung, Kabupaten Tulungagung ini, di saat memasuki azan berkumandang, segala pekerjaan dan aktivitas serta merta dihentikan. Mereka bahkan serta merta untuk bersuci dan melaksanakan ibadah shalat Jumat.

Anggota satgas TMMD 108 Kodim 0807/Tulungagung yang anggotanya juga ada yang menganut agama lain, namun mereka tetap saling menghormati kepada anggota yang beragama Islam untuk melaksanakan ibadah shalat.

“Kita harus menghormati antara agama satu dengan yang lain karena dengan kepercayaan masing-masing ini merupakan hak mereka dalam menentukan pilihan ajaran yang dianutnya,” kata Prada Yoshua yang beragama Nasrani.

Sementara itu, Kopda Mohammad Sandika mengucapkan terimakasih kepada temannya karena meski beragama lain tetap menghormati untuk melakukan ibadah.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Prada Yoshua yang telah memberikan kesempatan kepada kami yang beragama Islam untuk melaksanakan shalat Jumat. Dengan kita saling hormat menghormati antara agama satu dengan yang lain ini saya yakin persatuan dan kesatuan bangsa dan negara akan terwujud,” pungkasnya.(*)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *