Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Hadiri kegiatan MKKS SMP Negri dan Swasta
Lampung Utara, Lampungvisual.com-
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ( Disdikbud) menghadiri kegiatan Rapat Kerja Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Negeri dan Swasta se-Kabupaten Lampung Utara bertempat di SMP Negeri 1 Balambangan Pagar Kabupaten Lampura. Senin (7/5/2018).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kadis Disdikbud Lampura, Suwandi beserta jajarannya, Ketua MKKS Bapak Nizar, serta seluruh Kepala Sekolah SMPN dan swasta se-Kabupaten Lampung Utara.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Suwandi, mengatakan dalam rapat Kerja MKKS bertujuan guna meningkatkan mutu pendidikan terutama persoalan tentang etika cara untuk pembenahan dan perbaikan SDM siswa serta menjembatani aspirasi kepala sekolah dalam melaksanakan operasional dan kurikulum pendidikan, beserta penyerapanya maupun mengevaluasi kegiatan semester ujian sekolah.
“Saya mengharapkan kepada seluruh kepala sekolah mampu berkerja dengan baik dan proposional,” kata dia
Lanjutnya Suwandi selaku pengemban amanah, kepala sekolah harus mampu menangani segala persoalan yang ada di lingkungan sekolahnya dalam meningkatkan mutu pendidikan nasional.
“Maka kegiatan hari guna untuk mewujudkan serta meningkatkan kualitas yang bermartabat, bermoral dan beretika demi mencetak suatu generasi penerus bangsa yang baik demi bangsa dan negara,” jelasnya.
Kesempatan itu Kadisdik juga menghimbau kepada seluruh kepala sekolah, sehubungan selesai ujian sekolah serta akan menghadapi bulan suci ramadhan dan akan libur panjang. Agar sekolahnya dibersihkan dan tetap rapi serta semua pintu dipastikan terkunci agar mubeler yang ada tidak berantakan dan rusak. (Andrian folta)