Lampungvisual.com-Bupati Lampung Utara, H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP.,MH., menghadiri Perayaan Natal Bersama Umat Kristen TNI-POLRI-PNS di Gedung Olahraga Stadion Sukung Kotabumi Lampung Utara. Jum’at (2/12/2016). Perayaan Natal yang bertema “Kesejahteraan Kota adalah tanggung jawab kita bersama” ini berlangsung dengan sangat khidmat. acar tersebut dihadiri oleh ribuan jemaat kristiani.
Acara yang dimulai dengan pembacaan doa ini diteruskan dengan Laporan Ketua Panitia Natal bersama, Pdt. David L. Sipahutar STH.
Dalam laporannya, Pdt. David mengatakan, saat ini kesejahteraan Umat Kristen di Lampung Utara mengalami kemajuan, karena sekarang lebih diperhatikan oleh Pemerintah Lampung Utara lewat Bupati Lampung Utara. Bahkan banyak program-program Pemerintahan yang perubahannya sudah dirasakan masyarakat Lampung Utara, termasuk umat Kristen. Seperti bagi masyarakat adalah Pelayanan di bidang Kesehatan dan pendidikan gratis, sedangkan untuk Umat Kristen adanya program perjalanan Rohani dan bantuan dana untuk Gereja, dimana perjalanan rohani ada disaat H. ahgung ilmu Mangkunegara S.Stp. MH menjadi bupati di Kabupaten lampung Utara.
Di akhir laporannya, Pdt. David, mengucapkan terima kasih karena Bupati Lampung Utara karena bersedia hadir di acara Perayaan Natal Umat Kristen tersebut. “Terima Kasih Bapak Bupati, karena dengan datangnya Bapak ini menunjukkan jika Bapak konsisten dengan slogannya “ Bersatu Kita Kuat, Bersama Kita Hebat” ujar Pdt. David.
Dalam sambutannya, Bupati Lampung Utara H. Agung Ilmu Mangkunegara. S.STP.M.H., mengatakan sangat bangga, karena dengan terciptanya keberagaman dan toleransi masyarakat antar umat beragama, ini menunjukkan bahwa Bhineka Tunggal Ika di Kabupaten tercinta ini masih sangat terjaga. “Inilah yang harus dijaga, sikap saling menghormati, sikap saling toleransi sehingga tidak akan ada perpecahan di antara kita” Ujar Bupati Agung
Menurut Bupati, acara ini bermanfaat untuk mempererat tali silaturahmi diantara umat beragama dan saling berbagi kebahagiaan. Karena Negara Indonesia ini lahir dari perbedaan dan dari beragam suku maupun agama, semuanya berjuang untuk kemerdekaan Negara ini, tapi semuanya percuma jika masyarakat tidak ikut andil dalam menjaga dan mendukung program-program Pemerintahan yang bertujuan untuk kesejahteraan dan kemajuan Lampung Utara. “Mari saling bergandengan tangan, saling bahu-membahu, kita bangun Lampung Utara menjadi Kabupaten unggulan di Provinsi Lampung tercinta ini” Ajak Agung
Sesuai dengan Laporan Ketua Panitia Natal bersama tentang Program Perjalanan Rohani, Bupati mengungkapkan bahwa program tersebut bertujuan untuk mempertebal keimanan umat beragama, karena dalam membangun kemajuan suatu Kabupaten bukan hanya fisik tetapi juga dibutuhkan pembangunan mental dan spriritual. Selain Program perjalanan Rohani, program Insentif untuk guru sekolah minggu juga dilakukan, ini bertujuan untuk memberi penghargaan kepada mereka yang sudah memberikan pupuk hati dan untuk mempersiapkan kader-kader dimasa depan yang memiliki keimanan dan ketaqwaan.
Diakhir sambutannya, Bupati juga menyatakan, saat ini kerukunan antar umat beragama sudah terjaga dan terlaksana dengan baik, sesuai dengan tema toleransi ini sangat terjaga. “Yang sudah baik ini bisa diteruskan, saya lihat teman-teman dari Polres, TNI juga ikut mengamankan Perayaan Natal Bersama tahun ini. Semoga ini menjadi momentum menguatkan kembali tali persaudaraan anatar umat beragama di Lampung Utara, dan saya berharap Umat Kristiani dapat ikut berpartisipasi dalam membangun Lampung Utara” Ujar Agung
Kepada awak media, Bupati mengungkapkan bahwa beliau hadir pada acara tersebut untuk memberi semangat karena semua agama yang sudah di akui UUD berhak untuk Pemerintah ayomi. Selain itu, Bupati juga mengungkapkan harapannya, agar Umat Kristiani dapat terus berkontribusi dalam rangka di Kabupaten Lampung Utara. “ini bukan satu-satunya cara untuk memperekat hubungan ini, tentunya melalui dialog-dialog yang sering dilakukan dapat membuat perbedaan yang ada bukan sebagai alat pemecah tetapi perbedaan merupakan aset budaya yang perlu dijaga dan dilestarikan dalam rangka mempererat persatuan serta kesatuan di Lampung Utara” ujar Agung
Bupati menghimbau Umat Beragama di Lampung Utara ini “saya ingin semua agama yang ada di Lampung Utara ini dapat dengan taat melaksanakan kewajiban masing-masing, karena semua ajaran Agama mengajarkan kebaikan.
Mari selalu rapatkan barisan, mari bergandengan tangan untuk saling bekerja sama untuk memajukan Kabupaten Lampung Utara” pungkas Bupati
oppung Lubis salah seorang umat yang hadir dalam perayaan tersebut berkomentar “saya bangga dengan bapak agung,menurut informasi beliau ada jadwal dijakarta sore ini tapi beliau meyempatkan datang keacara ini, kami sanagt berterimakasih atas kepedulian kepada kami umat kristiani, kami berdoa semoga bapak agung mendapat bekat dari Tuhan yang maha esa dan dapat semakin meningkatkan program-program yang sudah kami rasakan”(Rilis Humas)