Bandar Lampung (LV) – Ketua dan Pengurus Peguyuban Cerbonan Lampung (PCL) audiensi bersama Walikota Bandar Lampung, Selasa (28/03/2023).
Kunjungan Peguyuban Cerbonan Lampung diterima baik oleh Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana beserta Jajaran di Ruang Rapat Walikota Lingkungan Pemkot Bandar Lampung.
Ketua Umum PCL DR.H.Sutana Yusuf,M.Kom mengatakan Peguyuban Cerbonan Lampung disingkat PCL berdiri tanggal 17 Juli 1994, yang di dalamnya terhimpun orang perantauan dari berbagai daerah eks keresidenan Cerbon,yaitu kabupaten Cerbon, Kuningan, Indramayu,dan Majalengka.
“Orang Cerbon yang berdomisili di Bandar Lampung, 80% wiraswasta seperti panglong, penjual bubur, ketoprak, penjual batu kali / batu alam, nelayan dan sisanya ada ASN, TNI dan Polri”,Jelas Sutana
Sutana juga menjelaskan Audiensi tersebut selain untuk bersilatutahmi agar kedepannya PCL bisa bersinergi dengan pemerintah Kota Bandar Lampung juga akan mengundang Walikota Bandar Lampung dalam Acara Silaturahmi Halal Bihalal Peguyuban Cerbonan Lampung yang akan dilaksanakan setelah selesai Bulan Ramadhan.
Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana dalam sambutannya menerima baik segenap acara yang akan dilaksanakan oleh Paguyuban Cerbonan Lampung serta Beliau juga berpesan agar selalu menjaga kekompakan agar Kota Bandar Lampung menjadi Kota yang lebih baik lagi.
“Bunda berharap di HUT Kota Bandar Lampung nanti dibulan Juni Peguyuban Cerbonan Lampung bisa menampilkan kesenian tradisional khas Cirebon”, Ujarnya.
Turut dihadiri oleh Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Badan BPKAD, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Pariwisata, Plt. Sekretaris Dinas Kominfo.(ang)