Tulang Bawang Barat (LV) –
Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba) Ir. H Umar Ahmad S.P dampingi kunjungan kerja Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Lampung Brigjen Pol Drs. Edi Swasono M.M.
Bupati Tubaba pada kegiatan itu mengucapkan terimakasih dan selamat datang kepada kepala BNN Provinsi Lampung
“Dalam rangka menuju Tubaba kita memerlukan generasi yang bisa sejalan dengan apa yang kita citakan, dengan hadirnya BNN Provinsi Lampung, ini merupakan salah satu langkah wujud untuk membentuk generasi agar tidak terjebak penyimpangan sosial, yaitu penyalahgunaan narkoba” Ucap Bupati yang baru menyandang gelar Insinyur tersebut
Bupati berharap BNN Provinsi Lampung dapat menemani Tulang Bawang Barat menuju masa depan (Tubaba).
Tampak hadir Kepala OPD se-Tubaba, Kemenag, Ketua DPRD Tubaba, Kapolres Tubaba, segenap rombongan BNN Provinsi Lampung dan tamu undangan lainnya.
Acara terebut berlangsung di Taman Kebaikan, Komplek Budaya Uluan Nughik, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat
Penulis: (YP)