TNI Gunakan Kayu Berkualias Saat Merehab Rumah Warga

NASIONAL

Blora, lampungvisual.com-
Saat merehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik sejumlah warga, TNI Satgas TMMD  Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora, menggunakan kayu-kayu yang berkualitas. Hal itu bertujuan supaya hasil perehaban yang dihasilkan akan kuat dan berdayaguna lama.
Sebagaimana diketahui, di TMMD Reguler Kodim Blora yang menyasar Desa Jruangjero, Kecamatan Bogorejo, salah satu sasaran fisiknya adalah merehab sejumlah RTLH milik warga setempat. Tercatat sedikitnya ada 7 RTLH yang direhab dimana rata-rata kondisinya banyak kayu kerangka ruah yang lapuk sehingga perlu diganti dengan kayu baru.
”Dalam merehab RTLH, kayu yang kita gunakan kayu jati, yang merupakan standar yang digunakan warga Blora dalam membangun rumah. Seperti di rehab RTLH milik Suliyat, dimana banyak melakukan penggantian kayu, semuanya menggunakan kayu jati,” papar Koordinator lapangan, Peltu Suharyanto.
Hal itu dibenarkan Danramil 02/Jepon, Kapten Inf. Sukemi. ”Kami tidak mau main-main saat merehab rumah waraga. Di pembuatan kuda-kuda yang memang harus kokoh, digunakan kayu jati yang bekualitas. Dengan cara itu hasil perehaban akan kokoh dan berdayaguna lama,” tandasnya.
Sementar itu, Suliyat (65), salah satu warga yang mendapat jatah rehab RTLH di gelaran TMMD Reguler Kodim Blora menyatakan,  perehaban yang dilakukan TNI Kodim Blora mengunakan kayu jati yang berkualitas, dipastikan hasil pembangunannya akan bisa diwariskan sampai ke anak cucu nantinya.

Baca Juga:  BABINSA KOWI PANTAU PENGIRIMAN BATU DI TITIK NOL AKSES JALAN BARU

Penulis: Pendim 0721/Blora
Editor  : Susan

 586 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.