Tim Wasev Tiba, Dansatgas Paparkan Program TMMD Ke-110 Kodim 1201/ Mempawah-Landak

TMMD

LANDAK – Letnan Kolonel Inf. Dwi Agung Prihanto selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD 110 Kodim 1201/ Mempawah-Landak memaparkan Program TMMD Ke-110 di hadapan Ketua Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD 110 Kolonel Inf. Danny Alkadrie yang bertempat di Aula Kantor Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, Rabu (24/3/2021).

Dalam paparannya Dansatgas TMMD menyampaikan, sasaran program fisik TMMD ke-110 ada tiga yakni peningkatan badan jalan, pembangunan sembilan unit Box Cluvert serta satu unit jembatan, sedangkan untuk program non fisik yakni melaksanakan penyuluhan pertanian, penyuluhan hukum dan bahaya narkoba, penyuluhan Wasbang dan lainnya.

“Hingga hari ini progress pelaksanaan pembangunan Program TMMD sudah mencapai 90% dan sisanya akan dikerjakan sampai H-1 sebelum penutupan”, ucapnya.

Sementara itu, Ketua Tim Wasev Kolonel Inf. Danny Alkadrie sangat mengapresiasi atas kerja keras yang di lakukan oleh Anggota Satgas TMMD 110 Kodim 1201/ Mempawah Landak.

“Saya sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler 110 di Desa Tolok ini, saya minta agar pekerjaan TMMD dilaksanakan dengan baik sehingga program TMMD ini sesuai dengan harapan kita bersama,”terang Kolonel Inf. Danny Alkadrie. (pendim1201)

Loading