Tim GDN Lampura Giatkan Pembinaan ASN

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara,lampungvisual.com
Tim Gerakan Disiplin Nasional (GDN) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) intensifkan pembinaan ASN (aparatur sipil negara) lingkup Pemkab setempat.
Hal itu dikatakan Plh. Sekdakab Lampura,  Sofyan didampingi Inspektur Kabupaten, Mankodri, Plt. Kepala BKPSDM, Hamdani dan Pol PP diruang kerjanya, Selasa (27/11/2018)
Ia menjelaskan bahwa pihaknya bersama-sama tim GDN akan mengintensifkan pembinaan ASN. Khususnya di satuan kerja yang ada disana.  Sebab belakangan ini kinerja para pegawai, sedikit menurun. Dalam upaya mendukung kinerja pemerintah daerah memberikan pelayan yang maksimal kepada masyarakat.

“Kemarin Pak Bupati melakukan sidak di beberapa satuan kerja, untuk melihat kinerja para ASN, dan hari ini kami juga bersama tim GDN melaksanakan hal serupa. Dalam upaya menjaga Marwah pemerintah dalam meningkatkan pelayanan publik,”kata dia
Menurut dia,  Pada pertengahan tahun lalu, kinerja ASN masih dirasa cukup baik. tingkat kehadiran 75 persen sampai 90 persen. Namun saat ini kinerja ASN sedikit menurun.
Dari hasil sidak yang dilakukan tadi,  lanjut dia, tingkat kedisiplinan ASN masih terbilang relatif baik. Oleh sebab itu Sofyan menghimbau kepala satuan kerja maupun bidang, dapat sama-sama menjaga keadaan. Dengan tidak segan-segan memberikan pengarahan kepada jajarannya untuk dapat terus mamacu kinerjanya. Demi memperingatkan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
“Kita tadi sidak  ke DPMD dan Dinas Koperasi, UMKM dan Perinduatrian. Di DPMD masih terbilang normal karena kehadirannya masih diatasi 70% dan di Dinas Koperasi, UMKM dan Perindustrian kurang baik dengan tingkat kehadiran hanya (50%),” Pungkasnya. (TA)

 1,829 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.