STKIP Muhammadiyah Kotabumi dapat Hibah General Education

LAMPUNG UTARAPENDIDIKAN

Lampung Utara.lampungvisual.com-
Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah (STKIP M) Kotabumi kembali mendapatkan hibah General Education (GE). Hal itu diungkapkan Ketua STKIP Muhammadiyah Kotabumi Dr. Sumarno, M.Pd kepada Lampungvisual. com. Rabu (29/5/2019)
Dijelaskannya, Hibah ini sebagai bentuk prestasi atas kemajuan kampus demi meningkatkan kualitas untuk masyarakat Lampung, khususnya Lampung Utara. Dalam hibah ini akan diterapkan pendidikan anti korupsi pada pembelajaran, sehingga mahasiswa dibekali dengan pendidikan anti korupsi guna mempersiapkan untuk masa depan.
Menurut dia, dalam 3 tahun terakhir ini, STKIP Muhammadiyah Kotabumi selalu mendapatkan hibah-hibah dari kemenristek dikti, seperti hibah PDP, hibah Pusat Karier Lanjutan, hibah HKI, hibah PDS, dan akhir bulan Ramadhan ini hibah General Education (GE).
“Ini merupakan prestasi kami dan salah satu percepatan langkah untuk menjadikan STKIP unggul dalam bidang penelitian, dan pengabdian pada Masyarakat. Apa lagi mengingat sebentar lagi kita akan berubah status menjadi Universitas Muhammadiyah Kotabumi. Tentunya ini akan menjadi pendukung yang kuat, agar kualiatas kita selalu terjaga dan dipercaya masyarakat, ” Tuturnya.
Penulis: (Andrian Folta)
Editor: Basri

 3,661 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.