Sinergi BUMN Gelar Pelatihan Pembuatan Pakan Udang Vaname

Featured Video Play Icon
HOME

Lampung Timur : Lampungvisual.com-
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional IV Lampung atau KAI Divre IV Lampung bersama PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM Cabang Lampung menunjukan kepeduliannya terhadap Kelompok Budidaya Udang Vaname di Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur. Kemarin, dua Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu bersinergi menggelar Pembinaaan Usaha Mikro dan Kecil yang tergabung dalam Kelompok Sumber Berkah Budidaya Udang Vaname yang merupakan Mitra Binaan KAI dalam bentuk pelatihan pembuatan pakan udang. Rabu (4/9/2019)

Executive Vice President Divisi Regional IV Tanjungkarang PT KAI (Persero), Sulthon Hasanudin, mengatakan bahwa kegiatan pelatihan ini dimaksudkan agar para pelaku budidaya udang dapat meningkatkan kemampuan dan pengetahuannya dalam berbudidaya udang vaname. Diharapkan pengetahuan yang diterima dapat diaplikasikan pada masing-masing mitra binaan. “Sebagai wujud komitmen tanggung jawab KAI kepada masyarakat dan diharapkan pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi para mitra binaan dalam menjalankan usaha budidaya udang vaname sehingga panen yang dihasilkan lebih maksimal dengan biaya usaha yang lebih efisien” kata Sulthon Hasanudin.

Baca Juga:  Sinergi TNI, Polri dan Pegiat UMKM Bakti Sosial di masa Pandemi Covid-19

Acara pelatihan digelar di Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur itu diikuti oleh 11 orang mitra binaan KAI. Dalam acara ini juga dilakukan panen udang vaname disalah satu tambak milik kelompok. Selain menggelar pelatihan pembuatan pakan udang, sebelumnya di Bulan Desember Tahun 2018, KAI juga menyalurkan pembiyaan modal kerja melalui Program Kemitraan sebesar 550 juta rupiah kepada 11 orang pelaku Budidaya Udang Vaname di Labuhan Maringgai.
Dihubungi terpisah, Deden Yoga Nugraha Pemimpin Cabang PT PNM (Persero) Kantor Cabang Lampung menyebutkan bahwa pelatihan yang digelar sangat bermanfaat bagi para pelaku budidaya udang di wilayah Lampung Timur khususnya Mitra Binaan KAI, sebab selain mendapat teori pembuatan pakan udang, para mitra binaan juga diajak praktik langsung. “PNM siap membantu menyukseskan kegiatan PKBL Sinergi BUMN seperti yang telah dilakukan bersama KAI,” tandas Deden.(Tim/Yos)

 3,149 kali dilihat

Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.