Bandar Lampung-
Dalam rangka mencegah terjadinya peningkatan angka pemaparan virus Covid-19 di Kota Bandar Lampung, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 sambangi pasar Tempel.”
“Upaya pencegahan itu, dilakukan oleh Babinsa Koramil 410-01/Panjang Serda Handoko bersama dengan Tim 11 Satuan Tugas Penanganan Covid-19 di pasar Tempel Kel. Beringin Sukabumi Bandar Lampung.” Senin (11/1/2021)
“Di Kesempatan yang ada, Serda Handoko mengungkapkan, “Dalam pelaksanaan upaya pencegahan penyebaran virus Corona kali ini, Tim 11 melaksanakan Penegakan Disiplin di beberapa titik lokasi yang telah ditentukan”.
“Dari beberapa titik lokasi, Tim 11 menitikberatkan terhadap pengunjung/pedagang di pasar Tempel Beringin, Sukabumi”. ujarnya
“Menurutnya, selama menerapkan Protokol Kesehatan di pasar tersebut, baik pengunjung/pedagang cukup patuh dalam hal penerapan Protokol Kesehatan.” ungkapnya
“Hanya saja, masih terdapat pelanggaran Protokol Kesehatan terhadap remaja yang tidak menggunakan masker”. katanya
“Terkait hal itu, Tim 11 menghimbau kepada para pedagang untuk saling mengingatkan kepada sesama pedagang/pengunjung pasar untuk patuhi Protokol Kesehatan, agar tidak terpapar virus Covid-19.” tandasnya. (*AG)