Sentuhan Kasih Wagub Jihan di Pasar Murah Lampung Selatan

Sentuhan Kasih Wagub Jihan di Pasar Murah Lampung Selatan
LAMPUNG SELATAN

LAMPUNG SELATAN, (LV)

Suasana penuh haru dan kehangatan menyelimuti halaman Masjid Nurul Iman, Desa Tanjung Sari, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (23/03/2025). Di tengah tantangan kenaikan harga bahan pokok, Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela hadir membuka Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Disperindag Provinsi Lampung bekerja sama dengan PW Muslimat NU.

Kegiatan ini menjadi angin segar bagi masyarakat, khususnya para ibu rumah tangga yang berjibaku memenuhi kebutuhan harian keluarga. Senyum-senyum tulus pun terukir, saat harapan akan harga terjangkau akhirnya hadir dalam bentuk nyata.

“Kami berterima kasih karena pasar murah ini merupakan kegiatan yang sangat dinantikan oleh masyarakat. Semoga ini bisa terus diselenggarakan secara rutin,” ungkap Wagub Jihan, penuh kepedulian.

Ia menegaskan, Pasar Murah bukan sekadar transaksi jual beli, tapi wujud kasih sayang dan kepedulian pemerintah kepada warganya, terutama di saat kebutuhan hidup semakin menekan.

Usai membuka acara, Wagub Jihan menyerahkan bantuan simbolis kepada 11 warga penerima manfaat, dari total 100 paket bantuan yang akan didistribusikan melalui Muslimat NU Natar. Wajah haru dan ucapan syukur pun menyertai momen tersebut.

Didampingi jajaran dinas dan ketua PW Muslimat NU, Wagub Jihan juga meninjau langsung lokasi pasar murah. Ia ingin memastikan semua berjalan lancar, tertib, dan warga benar-benar mendapatkan manfaat dari program ini.

Berikut harga kebutuhan pokok yang dijual di Pasar Murah:

Loading