“Semangat tak kenal lelah anggota Satgas TMMD ke-111 Kodim 1407/Bone wujudkan impian warga”

SULAWESI SELATAN

Bone, lampungvisual.com-
Berbekal pengalaman semasa pendidikan yang dijalani, prajurit TNI-AD yang tergabung dalam satgas TMMD diharapkan bisa merasakan kesulitan yang dirasakan oleh orang lain. Hal tersebut kini tercermin dalam pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 tahun 2021 yang di selenggarakan oleh Kodim 1407/Bone di Desa Baringeng, Kecamatan Libureng.
Kamis 27/05/2021

Meskipun tampak kesulitan dalam pengerjaan perintisan jalan di medan yang sangat berat namun anggota satgas TMMD tidak pernah putus asa dalam melaksanakan pekerjaan tersebut.
Bekerja dengan bergotong royong, saling bantu membantu dan dilaksanakan tahap demi tahap sesuai program yang telah ditentukan oleh Komando atas

Semua anggota Satgas TMMD dan masyarakat yang terlibat dalam perintisan jalan ini terlihat bekerja dengan penuh semangat dan gembira seolah olah mereka tak bisa lelah.

“Saya bersama Anggota satgas TMMD dan Masyarakat tidak segan-segan bekerja walau panas matahari, Ini merupakan bentuk komitmen dan pengabdian terhadap rakyat, apapun kendala dan rintangan yang dihadapi tidak menjadi soal untuk berbuat yang terbaik bagi masyarakat,” ujar Danki satgas TMMD Kapten Inf. Muldin.
Kamis 27/05/2021

Loading

Tagged