Selain Nur Asia & Frederika Cull, Sandiaga Bawa “Rohali & Rojali” di Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia 2021

Selain Nur Asia & Frederika Cull, Sandiaga Bawa "Rohali & Rojali" di Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia 2021
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dr Sandiaga Salahuddin Uno, hadir berpidato pada acara Creative Talkshow dan Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2021 di Mall Bumi Kedaton, Bandarlampung, Sabtu (23/10/2021) siang. Tampak Puteri Indonesia 2019, Frederika Alexis Cull, ikut membersamai di panggung utama acara. | Kemenparekraf RI
PROFIL & SOSOK

Selain, hadir pula ikut menyimak pidato dan tak luput ikut tergelak, anggota DPR/MPR dapil Lampung I Fraksi PKB duduk Komisi X DPR, Dr M Kadafi; anggota DPR/MPR dapil Lampung II Fraksi Gerindra duduk Komisi IV DPR, Dwita Ria Gunadi; anggota DPD/MPR dapil Lampung, Abdul Hakim; Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana; Walikota Metro, dr Qomaru Zaman; Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto; Wakil Bupati Pringsewu, Dr Fauzi; para hadirin dan pengunjung mal.

Mula pidato, Sandiaga Uno meminta dan mendorong segenap pelaku ekonomi kreatif khususnya usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Provinsi Lampung agar jangan berhenti berinovasi untuk menghasilkan produk-produk yang memiliki nilai tambah.

“Kewirausahaan dilandaskan atas tiga orientasi utama, pertama adalah inovasi. Karenanya jangan berhenti lakukan inovasi, ciptakan produk baru yang lebih baik sampai minat masyarakat terus meningkat,” kata dia.

Sandiaga menginjeksi, para pelaku ekonomi kreatif harus dapat memaksimalkan potensi dari minat masyarakat yang saat ini mulai banyak bergerak melakukan perjalanan wisata dalam bingkai protokol kesehatan yang ketat dan disiplin.

“Hari ini kita merasa bahagia karena Apresiasi Kreasi Indonesia edisi Lampung dihadirkan. Dan kita lihat 20 UMKM terbaik di sektor ekonomi kreatif kita tampilkan dan ini membuka lapangan kerja yang sangat besar, sangat luas. Kita harapkan Apresiasi Kreasi Indonesia menjadi momentum kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif kita,” kata dia.

Disitat diakses hari yang sama dari siaran pers kementerian, Sandiaga menerangkan, AKI 2021 ialah program pengembangan ekonomi kreatif melalui peningkatan kapasitas dan pameran bagi pelaku ekonomi kreatif subsektor kuliner, kriya, fesyen, musik, film, animasi, aplikasi, dan permainan, yang akan dihelat di 16 daerah di Indonesia.

Loading

Tagged