Satgas TMMD Karanganyar Minum Jamu Tradisional Agar Stamina Terjaga

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, (LV) – Menjaga stamina anggota Satgas TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar, salah satu upaya yang dilakukan untuk menjaga badan agar selalu fit dan sehat adalah dengan minum jamu tradisional yang berasal dari empon-empon seperti jahe gajah, jahe merah, kunir, daun pepaya dan lain sebagainya.

Menjaga kondisi tetap bugar selama menyelesaikan pekerjaan program TMMD seperti pengecoran jalan, pembangunan jembatan, pembuatan talud dan perehaban RTLH sangat penting terlebih di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Babinsa Tingkatkan Tali Persaudaraan di Lokasi TMMD

Menurut anggota Satgas TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar, Sertu Sunarto. Ditengah-tengah wabah virus corona dan dihadapkan menyelesaikan program TMMD Reguler Ke-109 yang sedang berlangsung, menjaga stamina dan kebugaran tubuh perlu menjadi perhatian khusus. Dengan minum jamu seduh dari bahan empon-empon, dipercaya bisa membuat kekebalan dan daya tahan tubuh tetap terjaga.

Salah satu warga ibu Suranti (48) warga Dusun Sonosari, Desa Jatiwarno dengan ikhlas berbagi dengan para prajurit TNI jamu kunir asam yang dibuatnya.

Baca Juga:  Gandeng Kesbangpol Karanganyar, Satgas TMMD 109 Gelar Wasbang

“Biar sehat, biar imunitasnya kuat dan nantinya dalam pengerjaan TMMD tidak ada kendala terutama dalam kesehatan” terang Suranti. (hm/0727)

 295 kali dilihat