Satgas TMMD Karanganyar dan Warga Bergotong Royong Cor Jembatan Sonosari

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, LV – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar bersama warga kompak bergotong royong dalam pengecoran jembatan di Desa Jatiwarno, Kecamatan Jatipuro, Kabupaten Karanganyar.

Itu terlihat saat anggota Satgas TMMD dan warga Desa Jatiwarno bahu membahu melaksanakan pengecoran jembatan penghubung Dusun Sonosari dan Dusun Trugo.

Kopda Agus, anggota Satgas TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar mengatakan pengerjaan jembatan yang dengan panjang 8 m, lebar 4 m serta tinggi 3 m itu dilakukan secara bergotong royong dengan warga.

“Kita setiap hari bekerja bersama warga dengan bergotong royong dengan harapan sasaran yang sudah di tentukan nantinya bisa selesai tepat waktu, maka dari itu kami bersama warga selalu bekerja sama saling membantu bahu membahu untuk pembangunan jembatan ini,”ucap Kopda Agus. (hm/0727)

Loading