Lampung Utara (LV) –
Wakil Bupati Lampung Utara Romli didampingi Wakil Ketua TP, PKK, Beti Vivi Yanti bersama Forkopimda, Safari Ramadan bertempat di Masjid Nurul Iman, Desa Negara Ratu, Kecamatan Sungkai Utara, Rabu (12/3/2025)
Terlihat Hadir Organisasi Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, Camat Sungkai Utara, Kepala Desa, Perangkat Desa, Tokoh Agama, tokoh Pemuda dan masyarakat. Pada kesempatan itu Wakil Bupati Lampura, Romli memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan Lansia.
Romli menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang begitu meriahnya meramaikan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Iman. Hal ini menunjukkan begitu eratnya kebersamaan dan kekompakan yang ditunjukkan masyarakat setempat.
Romli juga meminta jalinan silaturahmi dan ikatan persaudaraan ini dapat terus dijaga dan dipertahankan, sehingga dapat memperkokoh semangat persatuan untuk mendukung keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Lampung Utara.
Dijelaskannya, Pemkab Lampura saat ini sedang melakukan pembenahan di berbagai sektor sesuai dengan Program yang sudah dicanangkan agar kedepan pelayanan terhadap masyarakat bisa semakin baik lagi.
Dalam menjalankan program pemerintah daerah, perencanaan matang menjadi kunci keberhasilan. Oleh sebab itu, kata dia, program pemerataan pembangunan diseluruh pelosok daerah harus benar-benar terealisasi sesuai dengan peruntukannya.
Sementara, Camat Sungkai Utara, Antoni Efendi mengatakan Persiapan Safari Ramadhan sudah dipersiapkan secara maksimal dengan didukung seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Sungkai utara khususnya Desa Negara Ratu.
(Andrian Folta)