Lampung Utara, (LV)-
Pemerintah Kabupaten Lampung Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX Tahun 2025 di halaman Kantor Pemkab Lampung Utara, Jumat (25/4/2025).
Wakil Bupati Lampung Utara, Romli, S.Kom., SH., MH., bertindak sebagai Pembina Upacara. Hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Utara Drs. Lekok, MM., jajaran Forkopimda, para Kepala OPD, serta organisasi wanita se-Kabupaten Lampung Utara.
Dalam Arahannya, Wakil Bupati Lampura Romli menyampaikan bahwa otonomi daerah merupakan tonggak penting dalam membangun tata kelola pemerintahan yang partisipatif dan demokratis, serta mendorong percepatan pembangunan yang merata hingga ke daerah-daerah.
“Melalui momentum Hari Otonomi Daerah ini, kita diingatkan kembali bahwa esensi otonomi daerah bukan sekadar pelimpahan kewenangan dari pusat ke daerah, namun merupakan bentuk komitmen bersama dalam meningkatkan pelayanan publik, menciptakan inovasi daerah, dan menjawab harapan masyarakat dengan lebih cepat dan tepat,” ujar Wakil Bupati.
Lebih lanjut, beliau juga mengajak seluruh jajaran pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan yang baik, transparan, dan akuntabel.
“Kita harus mampu menjadikan otonomi daerah sebagai sarana memperkuat sinergi, mempercepat pembangunan daerah, serta mewujudkan kemandirian daerah yang berkelanjutan,” tegasnya. (Andrian Folta)