Rapat Bulanan  Rudi yanto Mengucapkan Terimakasih

LINTAS DESATULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat, lampungvisual.com-

Evaluasi rencana program kerja pembanggunan 2018-2019 serta menyerap berbagai aspirasi masyarakat, pemerintah tiyuh Kartaraharja kecamatan Tulang bawang Udik bersama unsur perangkat Tiyuh menggelar rapat bulanan di balai tiyuh setempat.

Rapat bulanan yang melibatkan perangkat tiyuh diantaranya Rk, Rt, kaur pembangunan, kasi pemerintahan operator, bendahara tiyuh, ketua BPT dan anggota, untuk rembuk mufakat serta menyerap usulan dari masyarakat yang berkaitan dengan program Dana desa (DD) pada tahun 2019 mendatang. Demikian dikatakan Kepala tiyuh Kartaraharja Rudianto,SE.

Baca Juga:  PUPR Tubaba Uji Coba Metode Soil Stabilizer

Selain itu Rudianto, mengucapkan terimakasih kepada segenap lapisan komponen elemen masyarakat khususnya di wilayah tiyuh Kartaraharja, yang selama ini sudah ikut serta berpartisipasi mendukung pemerintah tiyuh, dalam kegiatan program kerja fisik pembangunan, menggunakan dana desa (DD) dan anggaran dana desa (ADD) yang selama ini sudah direalisasikan di beberapa titik wilayah lingkungan sesuai dengan keinginan masyarakat.

“Saya  mengajak seluruh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dari berbagai latar belakang, agar selalu mendukung program pembangunan pemerintah daerah maupun pusat baik itu program pembangunan di tiyuh kita maupun yang ada di wilayah lainnya, kerena ujung tombak kepalo tiyuh itu adalah Rk dan Rt, dengan kerja sama yang baik antara sesama pemerintah tiyuh dan masyarakat, maka apa yang kita inginkan untuk kemajuan pembangunan tiyuh yang kita cintai ini akan selalu berhasil.”tuturnya

Baca Juga:  Lomba Bhayangkara Mural Festival 2021 Piala Kapolri, Berhadiah Puluhan Juta

Dalam kesempatan itu kepala tiyuh Kartaraharja meminta lapisan masyarakat untuk terus berpartisipasi meningkatkan sistem keamanan menggalakkan jaga malam di setiap siskamling di wilayah Rk dan Rt masing-masing.

Rudianto juga mengingatkan, perangkat pemerintah tiyuh menghadapi pesta demokrasi pilkada serentak yang akan digelar pada 27 Juni 2018  mendatang, selalu netral dan tidak terlibat berpolitik. Tegas Rudianto (Sum:pn)

 8,301 kali dilihat

Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.