Warga Griya Imam Bonjol Langkapura
Sebulan penuh Ramadan, warga komplek Perumahan Griya Imam Bonjol Estate, Jl Imam Bonjol, Langkapura, Bandarlampung, sisi kiri jalan arah ke Kemiling sebelum gerai waralaba, membuka posko khusus berbuka puasa di pojok kanan gerbang komplek.
Siapapun warga muslim pelintas, disilakan mampir, menyantap sajian takjil buka puasa di lokasi selama persediaan masih ada.
Dan masih banyak lagi yang lainnya. Semua berikhtiar, berlomba-lomba dalam kebaikan. Menjemput ridha Allah, meraih takwa hamba Allah, berupaya untuk menjadi sebaik-baiknya makhluk Allah bernama manusia yang terbaik yakni mereka yang bermanfaat bagi orang lain, bagi sesama.
Awam disebut sebagai ritual, namun juga semakin banyak pula yang mengusahakan minimal bagi dirinya sendiri sebagai suatu approval, agar menjadi pribadi muslim yang dapat berkesempatan naik kelas derajat keimanannya kepada Allah Azza wa Jalla, dari muslim menjadi Mukmin, dari mukmin menjadi Muhsin, dari muhsin menjadi Mukhlis, dan dari mukhlis menjadi Muttaqin.
Ramadan masih dua pekan lagi. Selain akan memperingati malam Nuzulul Quran setiap 17 Ramadan, jatuh pada Selasa (19/4/2022), umat muslim pada hari ganjil 10 hari terakhir juga menanti bersua malam Lailatul Qadar, malam diturunkannya Al Qur’an pada Nabi Muhammad SAW sebagaimana firman Allah SWT dalam ayat pertama Surat Al Qadr.
Malam itu, Allah buka lebar-lebar pintu-pintu rahmat penuh kebaikan-kebaikan. Malam itu, Allah lipatgandakan pahala amal saleh yang dilakukan pada malam itu.