PWI Pringsewu Gelar Audensi Dengan Wakil Bupati Pringsewu

PRINGSEWU

Pringsewu, lampungvisual.com-
PWI Pringsewu menlakukan Audensi dengan Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E.,M.Kom.,Akt.,C.A, dipimpin ketua PWI Budi Karyadi rombongan di terima di ruang kerja wakil bupati, Jum’at (15/02/2019).
Didampingi Sekretaris Agus Suwignyo kesempatan tersebut ketua PWI Budi Karyadi memperkenalkan Kepengurusan periode 2018-2021 serta menjabarkan program program kerja 2019.
Diantaranya melaksanakan roadshow ke sejumlah kecamatan dengan memberikan pemahaman tentang wartawan yang sebenarnya dan memberi ilmu kode etik jurnlialstik, kepada para kepala pekon, kepala sekolah SD, hingga SLTA.
“Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya oknum-oknum wartawan yang berkeliaran dan meresahkan pihak kepala pekon dan kepala sekolah,”ujarnya.
Disamping itu juga akan memberikan ilmu tentang kejurnalistikan kepada pelajar SMP, SLTA dan Mahasiswa. Serta pelatihan kehumasan dan penulisan berita kepada pihak Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
PWI Pringsewu juga punya program unggulan yakni ‘Bincang Jum’at’ dengan mengundang berbagai Stake holder. “Dari hasil dialog Bincang Jum’at itu, nanti kita ambil output nya yang terbaik guna pembahasan lebih lanjut juga dipublikasikan kesemua media yang tegabung di PWI Pringsewu,”papar Budi Karyadi.
Kesempatan itu Wabup Fauzi merespon positif agenda dari PWI Pringsewu.Terkait program roadshow PWI, Wabup juga mendukung, sebab dapat membantu pemerintah daerah untuk menciptakan dan lebih mencerdaskan kepala pekon, kepala sekolah serta masyarakat kususnya di Kabupaten Pringsewu ini.
Begitu juga pembelajaran penulisan dan kehumasan kepada perwakilan Satker, sehingga mereka bisa merangkum dan menulis dengan baik.”Minimal disetiap Satker punya domumentasi kegiatan melalui tulisan. Kemudian bisa disebarkan ke rekan media untuk direliesnya ke media,”harap Fauzi.
Sementara itu Sekretaris PWI Pringsewu Agus Suwignyo menambahkan, selain agenda mancing gratis juga akan menggelar puncak kegiatan HUT PWI ke-73 dan HPN 2019. Rencana akan di gelar di lokasi wisata kuliner ‘Nggruput’ jalur dua Pemkab Pringsewu.
“Sedang waktunya masih dalam pembahasan, kalau tidak akhir Februari, ya awal Maret 2019 ini,”imbuhnya.
Penulis  : benk
Sumber : Sumatera Post
Editor    : Susan

Baca Juga:  Honda NSS Pringsewu Rayakan Valentine Dengan Sahabat Honda

 2,308 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.