Prajurit Satgas TMMD Jadi “Petugas PLN” Dadakan

NASIONAL

Blora,lampungvisual.com-
Berbagai peran dijalankan oleh prajurit anggota Satgas TMMD Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora yang sedang bertugas di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo. Termasuk dalam situasi emergency, seorang anggota Satgas menjadi “Petugas PLN” dadakdan.
Seperti yang diperankan oleh Serda Joko, Satgas TMMD yang dari Koramil 02/Jepon, saat mendapat laporan dari warga bahwa ada salah satu rumah warga, Ny. Sarni (49) yang mati lampu seharian dikarenakan diduga adanya konseleting listrik. Serda Joko langsung bergegas datang untuk membenahinya.
“Setelah saya cek, listrik yang mati di rumah Ny. Sarni disebabkan adanya sejumlah kabel instalasi listrik yang  mengelupas. Setelah saya tangani listrik akhirnya nyala kembali. Hanya saja saya berpesan kepada pemilik rumah, agar memperhatikan instalasi listrik di rumahnya, karena jika ada kabel yang mengelupas bisa terjadi korsleting, dan bahayanya bisa mengakibatkan kebakaran,” jelas Serda Joko.
Penulis: pendim 0721/Blora
Editor : susan

 757 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.