Jakarta , lampungvisual.com – Anggota Komisi XI DPR RI Junaidi Auly menyoroti sikap pemerintah yang standar ganda dalam penggunaan mata uang asing sebagai alat tukar dalam transaksi jual beli selain rupiah. Menurutnya, Pemerintah juga harus bersikap tegas pada penggunaan mata uang asing seperti dollar dan yuan di wilayah yang banyak turis mancanegara.