Personel Satgas terpadu Covid 19 Kota Bandar Terus Melakukan Patroli Malam

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung-
Pada masa Pandemi Covid-19 yang saat ini masih terjadi, kiranya peran serta aparat hadir dalam rangka untuk membantu agar dapat mencegah penyebaran virus corona, sehingga tidak menyebar luas dan melalui Patroli malam yang rutin dilakukan oleh personil Satgas terpadu Covid 19 Kota Bandar Lampung ini diharapkan hal tersebut akan berjalan efektif.”

“Kodim 0410/KBL yang merupakan Satuan yang tergabung dalam Satgas terpadu Covid-19, terus melakukan kegiatan Patroli guna memberikan himbauan kepada masyarakat Kota Bandar Lampung yang khususnya sedang beraktivitas di malam hari.” Jum’at (13/11/2020)

“Di Kesempatan yang ada, Serma Kodar selaku pelaksana kegiatan Patroli malam mengatakan “Kurang lebih sudah berjalan 8 bulan Pandemi ini belum berakhir, berkaitan dengan hal tersebut, semoga saja kegiatan patroli yang dilaksanakan bersama Satgas Terpadu Covid-19 ini dapat menghambat penyebaran virus corona.”ungkapnya.

“Lebih lanjut dirinya menyampaikan kegiatan Patroli malam ini dilakukan bertujuan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat guna mematuhi Protokol Kesehatan dengan maksud agar dapat mengurangi angka penularan virus Covid-19 di Kota Bandar Lampung.” Tutur Serma Kodar

“Disisi lain, Ratna (37 th) selaku masyarakat memberikan support kepada anggota Satgas Terpadu Covid 19 “Agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas dan jangan pernah bosan mengingatkan masyarakat yang belum patuh terhadap Protokol Kesehatan.”ungkapnya. (*)

Loading