Kini setelah ratusan abad sejak ayat Alquran pertama kali turun ke bumi, isinya pun tetap masih relevan bagi umat manusia.
Di kalangan ulama dan para akademisi, kata Puan, Alquran bahkan telah menjadi sumber inspirasi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
“Meski kehidupan manusia saat ini sudah memasuki era digitalisasi, Alquran tetap sangat relevan menjadi ajaran, sumber moral dan inspirasi,” ucap Ketua DPP PDI-P ini.
Puan menambahkan, DPP PDI-P selama ini juga rutin menggelar acara peringatan Nuzulul Quran setiap Ramadhan.