Pemkab Lampura Fokuskan Pendefinitifan Kepala Daerah

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com

Pemerintah Daerah Lampung Utara sedang fokus pada proses Pendefinitifan kepala daerah guna mendorong percepatan pembangunan di daerah.

“Saat ini kita fokus kepada pendefitipan kepala daerah, kalau sudah di definitif baru kita akan memikirkan soal lain. Termasuk dengan beberapa jabatan eselon ll yang dijabat Plt, “kata Sekdakab Lampura Lekok saat dimintai tanggapan mengenai kekosongan sejumlah jabatan Eselon ll di pelataran Kantor Bupati, Selasa (28/7/2020).

Baca Juga:  DPRD Lampura gelar paripurna APBD P

Lanjut sekdakab Lampura menurutnya untuk mengisi jabatan eselon ll dan eselon Lainnya belum bisa ditentukan karena harus melalui mekanisme yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang ada. Selain itu, melihat keadaan keuangan sehingga membutuhkan waktu dan proses.

“Kalau soal pengisian harus melalui lelang, dan itu baru dapat dilakukan setelah pembahasan perubahan (APBD). Itu juga akan dilihat kondisi keuangan, kalau dia memenuhi kemungkinan bisa. Tapi sebaliknya, urung bila tak memungkinkan kondisinya, “pungkasnya.

Baca Juga:  Ardian Saputra silaturahmi dengan 141 Kades di Lampur

(Andrian Folta)

 532 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.