Pemerintahan Kota Prabumulih Wujudkan Transparansi  Informasi Melalui Kabag Humas

NASIONAL

Prabumulih, lampungvisual.com-

Sekretariat daeah Pemerintah Kota Prabumulih melalui Kabag Humas  M. Zahri Dessa Putra menjelaskan agenda kegiatan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih, “Setiap harinya kita dari pihak Humas, selalu menyampaikan, agenda kegiatan Walikota, terutama kepada seluruh jajaran wartawan yang bertugas di Kota Prabumulih,” Jelasnya, (12/01-2019).
Penyampaian agenda kegiatan walikota dan wakil walikota kepada jajaran wartawan. Merupakan salah satu bagian dari tugas dan fungsi kehumasan sebagai corong pemerintahan Kota dan ini merupakan wujud keterbukaan informasi dan komunikasi sesama rekanan Media dan insan Pers. terutama yang bertugas di Kota Prabumulih.Zahri Dessa Putra, mencontohkan beberapa agenda kegiatan walikota dan wakil walikota, seperti yang akan dilaksanakan pada hari Minggu 13 Januari 2019 dan hari Senin 14 Januari 2019.“Seperti, agenda kegiatan Walikota pada hari Minggu 13 Januari 2019 pada, Pukul 06.00 WIB, Jalan Santai Kerukunan dan Aksi Pungut Sampah dalam meperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Ke – 73 Tahun 2019. Dilanjutkan dengan Senam Pagi Bersama Masyarakat Kota Prabumulih. Tempat kegiatan, (1.Simpang Empat Gunung Ibul, 2. MAN 1 Prabumulih, Jl, Angkatan 45, (3. Kantor Lurah Karang Raja (4. Masjid Nur Arafah dan Taman Prabujaya Kota Prabumulih. Adapun sebagai pelaksana kegiatan adalah Kementerian Agama dan Badan Kesbangpol. Kota Prabumulih,”ungkapnya.
Kemudian M. Zahri Dessa Putra juga menjelaskan untuk agenda kegiatan walikota dan wakil wali kota pada hari Senin 14 Januari 2019.Mulai –(1. Pukul 07.30 WIB Apel Mingguan. Di Halaman Kantor Pemerintah Kota Prabumulih. Pelaksana BAPPEDA. (2. Pukul 08.00 WIB
Penerimaan Mahasiswa KKL Universitas PGRI Kota Palembang dan Penanda Tanganan MOU Antara Universitas PGRI dengan Pemkot, Disdikbud dan MKKS SMA dan SMK. Di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih. Pelaksana Disdikbud. (3. Pukul 10.00 WIB
Rapat Paripurna DPRD Kota Prabumulih Tentang : 1. Pengesahan Rancangan Jadwal Kegiatan Pembahasan Raperda Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Prabumulih Tahun 2018 – 2023, 2. Penyampaian Nota Pengantar Walikota Prabumulih Terhadap Pembahasan Raperda Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Prabumulih Tahun 2018 – 2023. Di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Prabumulih. Pelaksana Sekwan. (4. Pukul 10.00 WIB
Penganugerahan Program Adipura Tahun 2019. Di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti Jl. Gatot Subroto – Jakarta Pusat. Pelaksana Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. (5. Pukul 14.00 WIB
Rapat Paripurna DPRD Kota Prabumulih Tentang Penyampaian Pemandangan Umum Anggota Dewan Atas Nama Fraksi Terhadap Pembahasan Raperda Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Prabumulih Tahun 2018 – 2023. Di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Prabumulih. Pelaksana Sekwan
Menurut M. Zahri Dessa Putra. Penyampaian agenda kegiatan wali kota dan wakil walikota tersebut, Selain sebagai wujud keterbukaan informasi kepada rekan-rekan media dan wartawan yang bertugas dalam wilayah Kota Prabumulih khususnya.
Tentunya kita juga berharap agar kegiatan walikota dan wakil wali kota, dapat terpublikasi pada media masing-masing rekan-rekan wartawan. Sehingga publik atau masyarakat secara umum yang membutuhkan informasi, dapat mengetahui semua kegiatan yang dilaksanakan walikota dan wakil walikota setiap hari dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai walikota dan wakil walikota, Kota Prabumulih ini, ungkap M. Zahri Dessa Putra.
Sumber  : Bininfor.com
Editor     : GS

 1,722 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.