Aceh Barat, (LV) –
Memasuki hari ke – 27, pengerjaan sasaran fisik Program TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) TMMD reguler ke – 115 Kodim 0105/Abar yakni pembuatan 1 unit Jembatan Darurat dan pembukaan Jalan sepanjang 3 Km di Desa Suak Ie Beusoe Kecamatan Arongan Lambalek nyaris rampung, Minggu (6/11/2022)
Secara rinci, sasaran fisik yang dimaksud ialah pembuatan Jalan sepanjang 3 Km dimana pengerjaannya telah mencapai hasil 93%. Begitu juga dengan pembuatan 1 unit Jembatan Darurat (30 M x 4 M) dengan capaian hasil yang serupa yakni 93%.
Sedangkan untuk sasaran non fisik, Penyuluhan Wawasan Kebangsaan, Penyuluhan Pertanian/Holticultura, Penyuluhan Hukum dan Narkoba, Penyuluhan Perkebunan/Peternakan, Penyuluhan Konvergensi Stunting dan Pengobatan massal serta Sunat massal gratis masing – masing telah mencapai target 100%.
Seperti Kita ketahui, Program TMMD yang dilakukan oleh Kodim 0105/Abar merupakan dedikasi terbaik membangun wilayah secara fisik maupun non fisik untuk mensejahterakan masyarakat. Tugas mulia yang diemban dan penuh amanah ini tak lain dan tak bukan adalah untuk mempercepat pembangunan dan kemajuan di wilayah pedesaan terutama diprioritaskan di wilayah yang belum tersentuh pembangunan.
Dansatgas TMMD reguler ke – 115 Kodim 0105/Abar melalui Pasiter Kapten Inf Hendra Saputra mengkonfirmasikan bahwa pembuatan Jembatan dan Jalan ini diperkirakan akan rampung 100% dalam dua hari kedepan, pasalnya, saat ini bisa dikatakan dalam proses finishing.
“Alhamdulillah, sejauh ini proses pengerjaan sasaran fisik maupun non fisik tidak terkendala apapun. Kendati faktor cuaca yang kurang mendukung terkadang hujan, namun tidak melunturkan semangat Satgas TMMD untuk tetap terus bekerja. Bahkan mereka sangat yakin dan penuh percaya diri, Program TMMD ini akan rampung tepat waktu dengan mutu dan kualitas seperti yang diharapkan”, tegas Pasiter
Dan ini terbukti, lanjut Pasiter, hingga detik ini para Satgas TMMD terus bekerja agar masyarakat bisa menikmati hasilnya.
“Pembuatan Jembatan dan Jalan hampir selesai, sehingga sebentar lagi masyarakat bisa menikmatinya. Ini adalah sebuah hasil kerja keras dan cucuran keringat para Satgas TMMD, masyarakat dan pihak – pihak terkait. Kendati melelahkan, namun kerja keras ini tidak akan sia – sia”, tutup Pasiter. (*)