Pembangunan Jalan TMMD Terus Dikebut di Pra TMMD

NASIONAL

Blora, lampungvisual.com-
Di Pra TMMD Reguler ke -104 Kodim 0721/Blora, sejumlah personil TNI bersama warga terus kebut pengerjaan jalan makadam yang menghubungkan warga Desa Jurangjero ke Desa Nglengkir itu.
Dandim 0721/Blora, Letkol Inf. Ali Mahmudi SE, menandaskan, di Pra TMMD jajarannya fokus untuk mengerjakan badan jalan, yang nantinya akan di buat jalan sepanjang 1.360 meter yang menghubungkan Desa Jurangjero, dengan Desa Nglengkir.
”Selama proses Pra TMMD, personil Koramil 02/Jepon dibantu warga masyarakat terus bahu – membahu menyelesaiakn pekerjaan jalan, plat beton, dan talud,” tandasnya.
Dijelaskan, sebelumnya pihaknya juga mengerahkan satu unit excavator untuk mempercepat pembuatan jalan.
“Setelah jalan TMMD nanti jadi diharapkan dapat mengatasi kesulitan masyarakat setempat untuk mengangkut hasil kebun ke pasar. Dampaknya bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa sasaran,” tambah Letkol Inf. Ali Mahmudi.
Penulis: pendim 0721/Blora
Editor  : Susan

Baca Juga:  Kemanunggalan Satgas TMMD Dan Masyarakat Tidak Mengenal Batas

 480 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.