Paskibraka Kabupaten Way Kanan Tahun 2024 Resmi Dikukuhkan

Paskibraka Kabupaten Way Kanan Tahun 2024 Resmi Dikukuhkan
WAY KANAN

Way kanan, (LV)-

Sebanyak 33 orang pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Way Kanan tahun 2024 resmi dikukuhkan.

Pengukuhan dilakukan oleh Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya berlangsung di Gedung Serbaguna Way Kanan, kamis (15/08/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat utama pemkab Way kanan dan Forkopimda plus diantaranya Dandim 0427 wk, Wakapolres Waykanan,kajari Way kanan, Kepala Pengadilan Agama Way Kanan, serta Kalapas.

Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya atas nama pemerintah mengucapkan selamat kepada 33 orang Paskibraka Tingkat Kabupaten Way Kanan yang Sudah dikukuhkan.

“Kalian adalah pilihan, karena tak semua orang mampu memiliki mental dan teladan yang kuat melawan cuaca dan terpaan sinar matahari selama berlatih setiap hari mengabarkan sang merah putih.Mental seperti inilah yang diharapkan menjadi penerus Kabupaten Way Kanan kelak.” Kata Bupati Raden Adipati.

Bupati berharap, semoga putra-putri kebanggaan Way kanan ini dapat melaksanakan tugas nya dengan baik yakni mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara peringatan Detik – Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2024 di Lapangan Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan dan untuk sore harinya kembali melaksanakan tugas mulia dalam upacara penurunan bendera.

Kepada para pelatih dan pembina Paskibraka Tahun 2024, Adipati juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi dalam membina dan membimbing para anggota paskibraka dari tahun ke tahun dengan semakin baik dan penuh semangat.(*Fik)

Loading