Partai Gerindra Lampura rapat Konsolidasi pemenangan RMD

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com-
DPC Partai Gerindra Kabupaten Lampung Utara menggelar rapat konsolidasi pemenangan Rahmat Mirzani Djausal (RMD) sebagai Calon Gubernur Lampung periode 2024-2029, dan Mikdar Ilyas Calon Bupati Lampung Utara di Pemilihan Umum Kepala Daerah Tahun 2024, Minggu (2/6/2024)

Ketua DPC Partai Gerindra Lampung Utara Farouk Danial menggaris bawahi, pentingnya konsolidasi partai yang melibatkan pimpinan partai dari tingkat kecamatan hingga desa, untuk menyatukan semangat dan tekad menghadapi Pilkada 2024 di 247 Kelurahan/Desa di Kabupaten Lampung Utara

Farouk Danial juga menyampaikan kesiapan DPC Partai Gerindra Lampung Utara untuk menerima dan menjalankan perintah dari Ketua DPD Partai Gerindra Lampung terkait Pilgub maupun Pilbup. Beliau menekankan bahwa perintah ketua adalah harga mati yang harus diperjuangkan.

“Sudah saatnya kader internal partai yang maju dalam pilkada. Apalagi, perolehan suara Partai Gerindra di Lampung Utara pada Pemilu 2024 cukup signifikan, untuk itu DPC Gerindra menyiapkan pasukan dan merapatkan barisan untuk mencatatkan sejarah memenangkan Gubernur dan Bupati dari Partai Gerindra, dan kita yakin menang ” kata Faruk Danial dalam sambutannya di DPC Partai Gerindra Lampung Utara Jl. Lebung Curup Gang Petruk No.02 Rejosari-Kotabumi – Lampung Utara

Sementara, Rahmat Mirzani Djausal mengingatkan tentang pentingnya konsolidasi partai yang telah terbukti mengantarkan Prabowo Subianto menjadi presiden.

“Kami Kader Partai Gerindra melakukan konsolidasi ke 15 Kabupaten/Kota, kami mengaktivasi kembali pejuang- pejuang Partai Gerindra yang kemarin telah berhasil memenangkan Pak Prabowo, dan telah berhasil menghantarkan Gerindra menjadi pemenang, kita panggil kembali mereka untuk berjuang dalam pemilihan kepala daerah ” ungkap Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung, sekaligus Calon Gubernur Lampung dari partai besutan Prabowo tersebut.

Mengenai soal Wakil Gubernur, MRD mengatakan telah berkomunikasi aktif dengan beberapa pigur yang dirasa akan sangat membantu memudahkan dalam memenangkan Pilkada mendatang

Ia juga mengajak masyarakat bersama-sama berkomitmen untuk menjaga etika dan integritas serta menghindari isu-isu yang dapat memecah belah masyarakat. Serta mendorong partisipasi aktif masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab terhadap kemajuan daerah

Ditambahkannya, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah tonggak penting dalam sistem demokrasi, di mana suara rakyat menjadi pilar utama dalam menentukan masa depan Provinsi Lampung, Pilkada yang damai akan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi setiap warga negara untuk menyalurkan hak pilihnya tanpa rasa takut atau tekanan. Keberhasilan Pilkada tidak hanya diukur dari hasil akhir tetapi juga dari proses demokrasi yang damai.

“Saya ingin Pilkada ini berjalan dengan tentram, dengan damai, tidak ada goresan, terutama di masyarakat tidak ada yang saling menjatuhkan, sehingga Pilkada berjalan dengan Sukses dan Damai, “tuturnya.

(Andrian Folta)

Loading