Ny.Dwi Erwin Djatniko Serah Terimakan Tugas dan Tanggungjawab Jabatan Wakil Ketua, Ketua Persit KCK 0412/ LU dan 0421 LS

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung, lampungvisual.com-

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj Ny. Dwi Erwin Djatniko, kamis (10/01) pkl. 11.00 wib menyerah terimakan tugas dan tanggung jawab jabatan Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj, Wakil Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator Korem 043 cabang II Sriwijaya kepada Ny. Dina Mulyadi, bertempat di Aula Persit, Jl. Dr. Rivai Bandar Lampung.

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj Ny. Dwi Erwin Djatniko, juga menyerah terimakan Ketua Persit KCK Cabang XXXII Dim 0412 kepada Ny. Zaitun Krisna Pribudi Dan Ketua Persit KCK Cabang XXXII 0421 kepada Ny. Dewi Robinson Octavianus.

Kegiatan serah terima tugas dan tanggung jawab jabatan Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj, Ketua Persit KCK Cabang XXXII Dim 0412 dan Ketua Persit KCK Cabang XXXII 0421 di tandai dengan penandatanganan naskah, diilanjutkan dengan penyerahan Dokument kepada masing masing pejabat Ketua Persit yang baru oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj Ny. Dwi Erwin Djatniko.

Baca Juga:  KPK Klarifikasi Surat yang Dikirimkan ke Kepala Desa di Seluruh Lampung adalah Palsu

Dalam sambutannya Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj, menyampaikan, “ Sebagai Istri Prajurit Persit KCK, sudah menjadi Konsekwensi logis yang mana kita sebagai istri Prajurit patut mendarma baktikan diri kita, untuk ikut berperan serta dalam mendukung tugas suami tercinta dalam mengemban tugas dimanapun berada, dalam suka maupun duka “

Lebih lanjut Ketua Persit menyampaikan “ Berkenaan dengan acara yang kta laksanakan hari ini merupakan dalam rangkaian laporan Korp Kastaf Korem 043/Gatam Dan Penerimaan Tugas Wewenang Dan Tanggung Jawab Jabatan Dandim 0412/LU Dan Dandim 0421/LS, bukanlah hal yang luar biasa, karena merupakan proses yang wajar didalam dinamika organisasi, untuk itu atas nama Kertua Persit saya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung dengan keluarga besar Persit KCK Koocab Rem 043 PD II/Swj “.

Baca Juga:  Pemprov Lampung Persiapkan Kafilah MTQ Nasional ke XXVII di Medan

Turut hadir pada kegiatan Serah Terimakan Tugas Dan Tanggung Jawab Jabatan Wakil Ketua, Ketua Persit KCK 0412/ LU dan Ketua Persit KCK 0421 LS, Para Ketua Persit cabang Kodim jajaran Korem 043/Gatam, Para Pengurus Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj, Pembina harian Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj Mayor Inf DB Harahap dan pengurus Yayasan Kartika Jaya Koordinator Korem 043 cabang II Sriwijaya.

Baca Juga:  Gubernur Arinal Raih Penghargaan Inovasi Pertanian dan Kesehatan dalam Ajang Kompas Gramedia Award 2019

Sumber: Onlinekoe.com

Editor: Basri

 800 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.