Menyisir Harapan di Wiskul Gatsu Taman UMKM Bung Karno, Pekan Ketujuh

MAKIN RAMAI, MAKIN SERU -- Suasana hari ke-11 atau hari pertama pekan ketujuh di sentra Wisata Kuliner Gatot Subroto (Wiskul Gatsu) Taman UMKM Bung Karno Pahoman, Bandarlampung, Sabtu (11/12/2021) pagi. | Muzzamil
BANDAR LAMPUNG

BANDARLAMPUNG
Anugerah Ilahi. Cuaca bersahabat, sentra wisata kuliner Taman UMKM Bung Karno, alias Wisata Kuliner Gatot Subroto, Wiskul Gatsu, sepanjang Jl Gatot Subroto dari depan kantor LPP RRI Bandarlampung sampai titik simpang tiga belokan Jl Thabranie Daud, sebelum rumah dinas jabatan Walikota Bandarlampung, Pahoman, Bandarlampung, Sabtu (11/12/2021), kembali menggeliat.

Pelapak sentra, pengunjung baru maupun tetap, satu semangat, sama gembira. Dan tak mau kalah gembira, persis 07.01 WIB, duo Dewa dan Okta, duo ‘sumber suara’ panggung utama seberang gedung LPMP Lampung seberang Jl Way Rarem, kompak menyapa salam khas Lampung: tabikpuun!

Loading

Tagged