Bandar Lampung-
Mayor Inf Anang Nugroho Danramil 410-06/Kedaton meninjau lokasi musibah longsornya talud di pemukiman warga yang sempat terjadi beberapa hari yang lalu di wilayah teritorial Koramil 410-06/Kedaton Kodim 0410/KBL.”
“Kegiatan peninjauan lokasi longsor tersebut berlangsung di Jln. Dr Sutomo Rt.01 Lk.II Kel.Penengahan Raya Kec.Kedaton. Bandar Lampung dengan didampingi Serda Andrianto selaku Babinsa setempat. Rabu (27/1/2021)
“Dari hasil pelaksanaan pemantauannya, Danramil mengatakan, “Longsornya pondasi talud warga, dikarenakan adanya hujan deras yang cukup lama mengguyur Kota Bandar Lampung beberapa hari yang lalu.”
“Lebih lanjut ia mengatakan permasalahan ini telah dikoordinasikan kepada instansi terkait dan saat ini masih menunggu jawaban untuk dibangun kembali talud tersebut,” ujarnya.
“Menurutnya, jika puing-puing longsor itu dibersihkan tanpa dibangunnya kembali talud tersebut hal itu dapat membahayakan warga sekitar.” pungkasnya. (Ag)