Marwan Cik Asan Serap Aspirasi Masyarakat Way kanan

WAY KANAN

Way Kanan, lampungvisual.com-

Anggota DPR RI Komisi 11 Marwan Cik Asan melakukan kunjungan ke kabupaten Way kanan dalam rangka Menyerap Aspirasi Rakyat, Jum’at (23/3).

Dalam kunjungan di Kecamatan Kasui ada 3 Kampung yang dikunjungi yakni Kampung Talang Mangga, Gelombang Panjang, dan Kampung Karang Lantang Marwan Berkesempatan melakukan dialog langsung dengan masyarakat di 3 Kampung tersebut.

Menurut Legislator dari Partai Demokrat itu peran serta dan masukan saran dari masyarakat sangat dibutuhkan untuk mengetahui prioritas pembangunan yang dibutuhkan oleh masyarakat baik itu pembangunan bidang infrastruktur maupun pengembangan sumberdaya manusia (SDM).

“Saya sangat konsern dengan usulan pembangunan dari masyarakat way kanan karena dari daerah inilah saya terpilih menjadi wakil rakyat.” Kata dia.

Karenanya dengan bertemu langsung dengan masyarakat di bawah, dirinya tau akan kebutuhan masyarakat, sehingga nantinya dia akan melakukan usaha sedemikian rupa agar usulan masyarakat Waykanan untuk pembangunan dapat terealisasi dan menjadi skala prioritas pemerintah Pusat.

Selain melakukan kunjungan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat pada acara tersebut Marwan Cik Asan memberikan bantuan alat olah raga kepada para tokoh pemuda di tiga kampung tersebut.

“Mudah-mudahan bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik baiknya.” Ujar Marwan Cik Asan. (Fikr).

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *