Loekman : Saya Ingin Melihat Masyarakat Lamteng Tersenyum 

LAMPUNG TENGAHPROFIL & SOSOK

Lampung tengah, lampungvisual.com-

Menguraikan sedikit penderitaan masyarakat Lampung Tengah, membuat tak kuasa air mata Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto menetes di depan awak media.

Hal itu seketika terjadi diruang rapat rumah dinas wakil Bupati di Gunung Sugih Lampung Tengah, begitu banyak dinamika yang beliau jalani setelah ditinggalkan Bupati sebelumnya.

Kesedihan Bupati Lampung Tengah Loekman terhadap penderitaan masyarakat Lampung Tengah ia curahkan bersama rekan-rekan jurnalis.

Selama ini,  ia sendiri mampu merasakannya secara langsung dan selalu ada dalam pikirannya, karena hal itulah ia tak lagi sanggup membendung perasaannya.

Baca Juga:  Tekan Angka Kekerasan, Menteri Bintang Puspayoga Ajak Pemprov Lampung Maksimalkan DAK

“Saya melayani masyarakat mulai dari hati ke hati itu, memang sudah menjadi sifatnya sejak dulu,”jelasnya.

Ditengah besarnya tanggung jawab yang di tanggungnya sendiri saat ini, Ia, tetap berdiri tegap di depan dan menopang segala halnya sendiri walaupun di usia dan tenaganya yang sudah tak muda dan sekuat dulu lagi.

“Bersyukur di saat ini karena kesolitan dan kedisiplinan para jajarannya di pemerintahan maupun masyarakat, dan tak luput juga keloyalitasan beserta support yang diberikan oleh rekan-rekan media Lampung Tengah yang selama ini dapat “Seiring Dan Sejalan,”tuturnya.

Baca Juga:  Kita Punya Kebudayaan Yang Pantas Di banggakan

Dalam harapnya, Ia, meminta dukungan penuh dari segala pihak untuk mewujudkan pembangun dan meciptakan Lampung Tengah yang lebih baik dan sejahtera bagi seluruh masyarakatnya.

“Tolong bantu saya, kawal saya, untuk mewujudkan semua hal itu, dengan sisa umur dan masa jabatan saya saat ini, saya ingin melihat semua masyarakat saya tersenyum dan bahagia karena kota mereka, tanah lahir mereka dan juga hidup mereka bisa SEJAHTERA,”pungkasnya. (Iswan)

 2,789 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.