Lasmin (47), salah satu warga Desa Tamansari yang sedang membawa hasil panen bawang merah melintas jalan rabat beton, mengatakan bahwa dirinya merasakan banyak perubahan saat melintas di jalan Desa Tamansari. Kini jalan lebar dan halus dirasakan tanpa ada gelombang dan rumput seperti beberapa waktu lalu.