Ketua DPD Provinsi Lampung Hadiri Muscab Perdana KWRI Pesisir Barat

Ketua DPD Provinsi Lampung Hadiri Muscab Perdana KWRI Pesisir Barat
PESISIR BARAT

Pesisir Barat, Lampungvisual.com-
Ketua Pimpinan Daerah Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) Provinsi Lampung Munzir, SE., menghadiri Musyawarah Dewan Pimpinan Cabang yang pertama kalinya di Aula Ceria Laay Kecamatan Karya Penggawa, kamis (28/1/2021).

Hadir pada acara tersebut Selain Ketua Pimpinan Daerah KWRI Provinsi Lampung Munzir, SE., beserta rombongan, hadir juga bupati Pesisir Barat, kominfo, danramil, unsur pimpinan organisasi wartawan kabupaten setempat dan para peserta muscab.

Ketua KWRI Pesibar priode 2016-2021 Abdul chalik menyampai kan Muscab tersebut merupakan musyawarah tingkat tinggi, bagi setiap organisasi, oleh karenanya dalam muscab perdana KWRI Pesibar kali ini guna menyatukan visi para pengurus tingkat kabupaten.

“Kedepan kita harus mampu berkiprah sebagaimana Organisasi-organisasi wartawan lain yang ada di Pesibar ini, tentunya untuk mendukung program pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat”,ujarnya.

Di kesempatan yang sama Ketua DPD Provinsi Lampung Munzir, SE., menyampaikan KWRI ini lahir sehari setelah Reformasi dan berkedudukan lantai 5 di Dewan Pers ini menunjukkan bahwa adanya KWRI ini bukanlah Lembaga aba-abal melainkan lembaga yang jelas dan sah di negara kesatuan RI.

“KWRI merupakan Rumah besar bagi anggotanya dalam menyerap Aspirasi demi mewujudkan Wartawan yang Profesional, Mandiri dan bermartabat”,terangnya.

Lanjutnya Jurnalis merupakan tugas yang sangat mulya, oleh karena itu dia berharap cintailah profesi jurnalis, mudah-mudahan dengan dilandasi hati yang ikhlas, akan menjadi Ibadah.

Sementara Bupati Pesisir Barat yang diwakili oleh Asisten III Abror, menyampaikan Permohonan maaf dari Bupati seyogyanya beliau tidak bisa menghadiri acara Muscab KWRI dikarenakan ada Kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan.

“Saya ucapan terimakasih kepada panitia pelaksana muscab KWRI, semega kedepan bisa membawa DPC KWRI pesibar yang lebih baik karena Wartawan mempunyai peran strategis dalam berbagai lini, untuk penyampaian dan penyebarluasan informasi di tengah masyarakat.

Prosesi Acara dilanjutkan dengan pembukaan Muscab oleh Bupati pesisir barat Dr Drs H Agus Istiqlal, SH. MH. yang diwakili oleh asisten lll.
Penulis: Pidodo.

Loading