Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Hadiri Puncak Perayaan HUT ke-71 Lampura

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara (LV) Bupati Lampung Utara, H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP.,MH., menghadiri malam puncak perayaan hari ulang tahun (UHT) Lampung Utara (Lampura) ke-71 sekaligus menutup rangkaian acara Lampung Utara Fair Tahun 2017, dilapangan stadion Sukung Kotabumi Lampung Utara. Sabtu (22 Juli 2017).

Hadir Gubernur Lampung yang diwakili oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, Drs. Sumarju, MM., Wakil Bupati Lampung Utara, dr. H. Sri Widodo, M.Kes.,Sp.PD.,FINASIM., Dandim Kabupaten Lampung Utara, Kapolres Kabupaten Lampung Utara, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lampung Utara,  Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Utara, Drs. Samsir, MM., Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara, Hj. Endah Kartika prajawati Agung, S.STP.,MH., Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara, Hj. Dayuk Ratih Handayani Widodo., Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Lampung Utara, Organisasi Perangkat daerah dan seluruh masyarakat Lampung Utara.

Baca Juga:  KPM Kelurahan Kota Alam Keluhkan Pencairan Tahap 3

Di awal acara diumumkan para pemenang pawai budaya, kendaraan hias, dan stand pameran Lampung Utara Fair Tahun 2017.

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan 71 tahun sudah Kabupaten Lampung Utara berdiri dan sudah banyak prestasi yang ditorehkan. Dengan itu, Kabupaten Lampung Utara menjadi Kabupaten kebanggaan dan terbaik, serta dapat sejajar dengan Kabupaten lainnya yang ada di Provinsi Lampung. Menurutnya prestasi ini semua karena kerja sama antara Pemerintah Daerah dan Masyarakat Lampung Utara.

“Jangan biarkan kebersamaan ini putus ditengah jalan, karena sudah menjadi kewajiban kita memelihara kebersamaan, persatuan dan kesatuan. Karena ini merupakan modal penting dalam rangka melajtkan pembangunan yang ada di Kabupaten Lampung Utara yang kita citai ini” Kata Agung.

Baca Juga:  Jadi Kurir Narkotika, Dua Pelajar Diamanakan Satres Narkoba Polres Lampung Utara

Dalam sambutanya Gubernur Lampung oleh Kepala Dinas Provinsi Lampung mengucapkan selamat kepada Pemerintah dan seluruh warga masyarakat Kabupaten Lampung Utara dan diharapkan agar keberhasilan dan prestasinya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi.

“Saya merasa bangga atas keberhasilan Kabupaten Lampung Utara, berkat kerja keras Pemerintah Daerah dan semangat perjuangan seluruh masyarakat didaerah ini, telah berhasil memposisikan Kabupaten Lampung Utara sejajar dengan Kabupaten lain yang ada di Provinsi Lampung”Katanya.

Setelah mengkuti rangkaian Lampung Utara Fair 2017 sejak 14 Juli lalu hingga hari ini, masyarakat Lampung Utara tentu dapat merasakan semangat dalam meningkatkan sinergitas dan peran serta partisipasi seluruh elemen masyarakat.

“Saya ingin agar dilakukan sinergi upaya dan kerja keras bersama untuk mencapai tujuan pembangunan yang diinginkan” Pesannya.

Baca Juga:  Kereta Api Ekspres Rajabasa S7 Hantam Mobil Truk Sopir Tak Terselamatkan

Setelah sambutan, masyarakat Lampung Utara dihibur oleh penampilan Artis Ibukota yaitu Band Gigi yang digaungi oleh Arman Maulana sebagai Vokalis, Dewa Budjana sebagai Gitaris, Thomas Ramdan sebagai Bassis dan Gusti Hendy sebagai Drummer dengan membawakan 10 lagu andalan.

Terima kasih kepada seluruh masyarakat Lampung Utara yang telah mengundang kami, masyarakat Lampung Utara cinta damai” ujar armand maulana menutup penampilannya.

Rilis : Humas Lampura

Editor : Basri Subur

 1,421 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.