Kades Karang Sakti serahkan hasil pembangunan kepada masyarakat

Kades Karang Sakti serahkan hasil pembangunan kepada masyarakat
LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com
Pemerintah Desa Karang Sakti, Kecamatan Muara Sungkai, Kabupaten Lampung Utara serahterimakan pekerjaan pembangunan fisik anggaran Dana Desa (DD) tahun 2024 pada musyawarah desa yang berlangsung di aula desa setempat bebera waktu lalu

Kades Karang Sakti, Achmad Wahyu Ruminto kepada media lampungvisual.com melalui pesan singkat What’s Up, Senin (28/10/2024) mengatakan bahwa ada beberapa jenis Item Pelaksanaan pekerjaan fisik yang sudah diserahterimakan kepada masyarakat berupa
Rabat beton 150 meter, Siring pasang 300 meter, Gorong 4 unit, Teras posyandu, Paping belok Paud.

“Semoga pembangunan yang sudah diserahterimakan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam menjalankan aktifitas kehidupan sehari hari demi kemajuan bersama, ” Kata dia.

Pemerintah Desa akan terus berkomitmen memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan tetus melakukan pembenahan pembenahan dari berbagai sektor dengan memanfaatkan semaksimal mungkin Dana Desa sesuai dengan aturan yang ada demi kemajuan desa yang kita cintai.

Disis lain, Ketua BPD Ahmad Saripudin memberikan apresiasi setinggi tinggi kepada pemerintah desa kaeang sakti yang telah melaksanakan pembangunan fisik dengan tepat waktu dan sesuai dengan aturan yang ada.

“Saya berharap kepada masyarakat agar dapat bersama sama menjaga segala pembangunan yang sudah digalakkan pemerintah desa sehingga manfaatkan akan terus dirasakan, ” Harapnya.

(Andrian Folta)

Loading