IIB Darmajaya Bekali Calon Wisudawan/ti Pelatihan Soft Skill dan Mockup Interview

PENDIDIKAN

Bandar Lampung: lampung visual.com-
Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya melalui Career Center membekali calon wisudawan/ti dengan pelatihan soft skill dan mockup interview selama dua hari (31 Oktober – 1 November 2019).
Pelatihan soft skill dan mockup interview langsung disampaikan stakeholder yang akan menggunakan jasa lulusan bertempat di Aula Lantai III Gedung Alfian Husin. District Head Gojek Regional Lampung, Erika Agustine bersama Sales Supervisor Auto 2000, Hadi Wijaya menjadi pemateri hari pertama dengan peserta calon wisudawan/ti Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).
Hari kedua, pemateri dari perwakilan Gojek Lampung Rahmat Hidayat dan Sales Supervisor Auto 2000 Romi Saputra dengan peserta calon wisudawan/ti Fakultas Ilmu Komputer. Usai mendapatkan materi calon wisudawan/ti juga langsung melakukan psikotes yang dilakukan oleh Human Resource Supervisor PT Tunas Dwipa Matra, Rina Budiarti.
Wakil Rektor III IIB Darmajaya, Muprihan Thaib, S.Sos., M.M. mengatakan sekecil apapun yang dilakukan bila dijalani dengan baik maka akan menjadi manfaat. “Bicara soft skill ini merupakan pokok utama untuk menjadi orang penting. Sehebat apapun kemampuan yang kita punya tanpa didukung oleh soft skill yang baik maka tidak berarti apa-apa,” ungkap dia saat membuka acara pelatihan soft skill dan mockup interview Kamis, (1/11/19).
Dalam kesempatan ini ia juga menyampaikan bahwa kesan pertama dalam interview menjadi sangat penting bagi calon pelamar. “Penampilan itu yang utama, hanya yang dipandang baik yang akan diperhitungkan oleh perusahaan,” kata dia.
Kepala Bagian Inkubitek dan Career Center IIB Darmajaya, Lilla Rahmawati, S.Sos., M.M., mengatakan pelatihan soft skill dan mockup interview bertujuan mempersiapkan lulusan dalam menghadapi dunia kerja. “Dalam pelatihan, peserta mengetahui bagaimana membuat lamaran, menyusun curiculum vitae dan menghadapi interview. Untuk menambah wawasan nya ada pula sharing pengalaman dari para profesional saat mereka meniti karir,” ungkapnya.
Di sesi terakhir, calon lulusan diberikan kesempatan untuk mockup interview. “Bagi calon lulusan, mockup interview menjadi proses pembelajaran secara praktek langsung, dan bagi perusahaan ini menjadi ajang untuk mencari kandidat karyawan terbaik. Di pelatihan Softskill dan mockup interview periode sebelumnya, belasan calon lulusan telah direkrut menjadi karyawan perusahaan. Selain proses belajar bagi calon alumni, perusahaan juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menscreening calon kandidat yang mereka anggap menarik dan layak,” ucapnya.
Pelaksanaan psikotes juga langsung diberikan kepada calon wisudawan/ti beserta hasil interviewnya. “Ini juga agar peserta mengetahui kelebihan dan kelemahannya hingga melakukan evaluasi dalam mengikuti tahapan tes selanjutnya,” kata dia.
Acara Pelatihan Soft Skill dan Mockup Interview didukung oleh beberapa perusahaan diantaranya BFI Finance, Bank BJB, Bank BCA, Auto 2000, PT. Tunas Dwipa Matra, Chandra Supermarket, Telkomsel, PTPN VII, Lotte Mart, dan BRI Syariah, (**)

 1,366 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.