Hebohnya Ibu-Ibu Persit Cicipi Nasi Tiwul di Lokasi TMMD  

NASIONAL

Blora, lampungvisual.com-
Ketika berkunjung ke lokasi TMMD Reguler ke-104 Kodim, Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo, Ibu-ibu Persit KCK Cabang XLII/Kodim Blora, disuguhi makanan tradisional berbahan baku ketela pohong, Nasi Tiwul. Dimungkinkan asing dan mempunyai citarasa khas, begitu hebohnya ibu-ibu Persit yang dipimpin Ketua Persit  Ny. Yenny Ali Mahmudi saat mencicipi nasi Tiwul tersebut.
Nasi tiwul adalah makanan pokok pengganti nasi beras yang terbuat dari singkong. Nasi tiwul yang berwarna kecoklatan memiliki tekstur tidak lembek, kenyal dan agak sedikit manis. Selain memiliki rasa dan tekstur yang khas, ternyata nasi tiwul juga memiliki manfaat bagi kesehatan. Salah satunya, menurut beberapa penelitian kesehatan, kandungan asam butirat yang terdapat dalam nasi tiwul bisa menghambat berkembangnya sel-sel kanker.
Adalah Bu Purwati (40), yang warga Desa Jurangjero yang menyuguhi masakan nasi tiwul. Kepada ibu-ibu Persit Kodim Blora, dia mengenalkan makanan trasidonal berikut cara menanaknya.
Penulis: Pendim 0721/Blora
Editor : Susan

Baca Juga:  Dansatgas TMMD Kodim Situbondo,Berikan Doorfrize Untuk Lomba Masak

 529 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.