H. Agung Ilmu Mangkunegara Menghadiri Pelantikan Pengurus PMII Lampura

LAMPUNG UTARA

Lapung Utara, lampungvisual.com-

Bupati Lampung Utara (Lampura) H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP.,MH., menghadiri Pelantikan Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Lampung Utara Periode 2017-2018. di Gedung KORPRI Kotabumi. Jum’at (29/09/2017).

Hadir Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Lampung Utara, Sekjen PB Pusat, PKC PMII Provinsi, Ketua Korpri (Korp Putri) PMII, Panwaslu, PC PMII Kabupaten Lampung Utara, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda.

Dalam laporannya, Anggun Septa Wulandari selaku Ketua Pelaksana mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lampung Utara yang telah menghadiri acara pelantikan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Lampung Utara. Pelantikan ini bertujuan untuk melanjutkan estafet kepemimpinan dan meningkatkan nilai-nilai agama di kehidupan para Pemuda.

Dilanjutkan dengan prosesi pengukuhan dan ucapan selamat oleh Bupati Lampung Utara, H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP.,MH., kepada pengurus PMII yang baru dilantik.

Sambutan Ketua PC PMII, Aristama mengatakan organisasi ini mengajak kepada seluruh masyarakat Lampung Utara khususnya para pemuda untuk selalu melakukan kebaikan sesuai perintah Agama.

Sambutan MABINCAB PMII, Murni Rizal, mengucapkan selamat dan sukses kepada pengurus Cabang PMII yang baru dilantik.

Baca Juga:  PM Lampung Utara jalin Silaturahmi dengan Bupati Lampura

“Semoga Organisasi ini dapat menjadi panutan yang baik untuk kita semua” Kata Murni Rizal.

Sambutan Ketua Umum PMII mengatakan ini momentum yang sangat berharga, karena ajang ini selain pelantikan tetapi juga dapat dijadikan momentum silaturahmi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara.

Sambutan Bupati Lampung Utara mengucapkan selamat kepada Pengurus yang baru saja dilantik agar dapat menjadi panutan bagi pemuda-pemuda yang ada di Indonesia, khususnya pemuda yang ada di Kabupaten Lampung Utara.

“Semoga pengurus yang baru dilantik semakin sukses dalam  mengemban amanah organisasi untuk mendukung kemajuan Lampung Utara yang lebih baik.” Ungkap Bupati Agung.

Bupati Lampung Utara juga menjelaskan bahwa Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) lahir untuk menjawab tantangan zaman, juga adanya hasrat kuat para mahasiswa Nahdatul Ulama untuk mendirikan organisasi mahasiswa yang berideologi Ahlusssunnah wal Jama’ah, dengan  tujuan untuk mendidik kader-kader bangsa dan membentuk pribadi muslim Indonesia yang bertaqwa Kepada Allah SWT, berbudi luhur, berilmu, terampil, cerdas dan siap mengamalkan ilmu pengetahuannya dengan penuh rasa tanggung jawab. Dengan itu, Bupati Agung Ilmu Mangkunegara yakin para Pengurus Cabang PMII yang baru dilantik, merupakan figur-figur yang tepat, serta mempunyai kapabilitas dan akseptabel, sehingga diberi kepercayaan dari segenap anggota karena dipandang mampu membawa PMII Lampung Utara kedepan kearah yang lebih baik.

Baca Juga:  Polres bersama Dinas Kesehatan Lampura Buka Lapak Vaksinasi

Bupati Agung mengatakan PMII merupakan organisasi besar, maka dari itu butuh pengurus yang mempunyai jiwa besar dan semangat yang besar. Bupati juga menghimbau agar PMII dapat memahami tugas pokok dan fungsinya dalam mengemban amanahnya.

Karena itu Bupati mengharapkan, agar kepercayaan yang diberikan ini, hendaknya dapat memberikan nilai tambah, yang diimbangi dengan upaya peningkatan kinerja dan semangat juang yang tinggi, yang harus dilandasi dengan penuh pengabdian, dedikasi, dan loyalitas untuk mencapai tujuan organisasi yang disertai dengan  keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.

“Harapan tersebut akan dapat diwujudkan, jika para Pengurus mampu menjadikan diri sebagai pengurus yang berkualitas, disiplin, bermental mengabdi, serta mampu menumbuhkan prakarsa anggota pengurus lainnya.” Ungkap Bupati Lampung Utara.

Baca Juga:  Kuliner Khas Timur Tengah Nasi Kebuli Hadir di Lampung Utara

Pada kesempatan tersebut, Bupati Agung Ilmu Mangkunegara berpesan kepada pengurus yang baru dilantik agar dapat menjadikan organisasi PMII sebagai organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat maupun anggotanya, senantiasa tanamkan sinergitas, jalin kebersamaan, baik antar sesama pengurus, dengan anggotanya, serta senantiasa menjadi suri tauladan menjaga persatuan dan kesatuan NKRI, dalam bingkai kebhinekaan.

Masih dalam sambutannya, Bupati menghimbau agar dapat abekerja sama dan bergandengan tangan dalam memajukan Kabupaten Lampung Utara. karena persatuan dan kesatuan merupakan kunci dalam memajukan suatu Kabupaten.

“Mari terus jaga kebersamaan ini, jangan sampai kita tepecah belah oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.” Tutup Bupati.

Laporan : Siswanto (R)

 1,024 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.