Giat Rutin Patroli Satpol PP Muba Dalam Kota Sekayu

Giat Rutin Patroli Satpol PP Muba Dalam Kota Sekayu
MUSI BANYUASIN (MUBA)

Muba, Lampungvisual.com –

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Musi Banyuasin Haryadi SE MSi, melalaui Kepala Sesi Hubungan Antar Lembaga Arafik SH di dampingi katim Patroli Erwin Jaya kembali melaksanakan kegiatan Rutin Patroli Malam Dalam Kota Sekayu.

Kegiatan Rutin ini terus di laksanakan guna memberikan rasa aman dan tentram pada masyaraka, memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Diseanse 2019 (Covid-19) di Musi Banyuasin. Serta mensosialisasikan PPKM Level 3, dan Protokol Kesehatan (Prokes). dalam giat ini turut serta dalam Tim gabungan antara lain, Personil ASN Funsional dan Tim Patroli Satpol PP Muba Bersama Personil TNI Kodim 0401/Muba untuk meminimalisir gangguan ketentraman dan ketertiban umum serta memberikan himbauan protokol kesehatan. Minggu malam (15/08/2021).

Kasat Pol PP Muba melalui Kasi Hubungan Antar Lembaga Arafik SH menyampaikan,” giat ini rutin kita laksanakan, tim terus meminimalisir tempat ke seluruh pelosok kota Sekayu agar tidak ada gangguan ketentraman masyarakat dan ketertiban umum. Ini kita lakukan agar masyarakat merasa aman dan nyaman,” jelasnya.

Lebih lanjut Arafik menambahkan,” kami juga selalu menghimbau masyarakat tentang PPKM Level 3, Prokes dan 5M seperti Memakai Masker jika keluar rumah, Mencuci tangan di air mengalir dengan sabun atau Hand Sanitizer, Menjauhi / Menghindari kerumunan, Menjaga jarak dan mengurangi Mobilitas. Dengan demikian kita dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” terangnya. (Muhammad Ruswan).

Loading

Tagged