FEB Expo 2025 Hadirkan Pesta Mahasiswa Manajemen dengan Ragam Kegiatan Inspiratif dan Seru

FEB Expo 2025 Hadirkan Pesta Mahasiswa Manajemen dengan Ragam Kegiatan Inspiratif dan Seru
PENDIDIKAN

Tak hanya itu, bagi penggemar e-sports, Mobile Legend Competition siap menantang jiwa gamers kalian dalam adu strategi dan kerja sama tim. Sementara itu, bagi Anda yang ingin memperluas wawasan bisnis, tersedia Workshop Strategic Management yang membahas strategi sukses di dunia manajemen modern. Ditambah lagi dengan bazaar seru yang penuh dengan produk-produk unik, cocok untuk berburu barang favorit atau sekadar menikmati suasana.

Ketua Program Studi Manajemen IIB Darmajaya, Dr. Novita Sari, S.Sos., M.M., menjelaskan bahwa acara ini merupakan wujud nyata pembelajaran berbasis proyek yang menekankan pentingnya praktik lapangan bagi mahasiswa. “Pesta Mahasiswa Manajemen 2025 bukan hanya tentang merayakan kreativitas, tetapi juga perjalanan mahasiswa dalam mempersiapkan diri menjadi wirausahawan muda yang kreatif dan inovatif. Melalui tema ‘From Student to Preneurs,’ kami ingin mendorong mahasiswa untuk berani menciptakan peluang dan membawa perubahan positif di dunia bisnis,” ungkap dia seperti dikutip dari https://darmajaya.ac.id.

Loading